Dalam rangka peningkatan akses pendidikan terhadap seluruh WNI, maka Universitas membuat kebijakan bahwa semua mahasiswa baru S1 Reguler dan Diploma Sekolah Vokasi diberi bantuan biaya SPP khusus semester I tahun akademik 2012/2013.
Menindak lanjuti dari kebijakan tersebut, kepada para mahasiswa baru tahun akademik 2012/2013 yang telah membayar Sumbangan Pengembangan Pendidikan (SPP) sebesar Rp. 500.000,- dapat menarik kembali dengan mengisi form penarikan SPP di web http://ditkeu.ugm.ac.id/. Pengembalian SPP dilaksanakan mulai tanggal 17 September 2012 s/d 17 November 2012. Apabila sampai dengan tanggal 17 November 2012 tidak memproses penarikan maka mahasiswa dianggap tidak akan menarik biaya SPP tersebut.
Pengiriman dana pengembalian akan dilakukan Direktorat Keuangan pada hari dan jam kerja setiap minggunya.
Atas perhatian dan kerjasamanya, diucapkan terima kasih.