Kelompok Studi Arsitektur Taman (KSAT) Fakultas Biologi UGM mengadakan Challenge online yang dibuka untuk anggota KSAT dan masyarakat umum. Dengan tema “Share Your Gardening Tricks in Caring for Houseplants” Kegiatan ini dimulai sejak tanggal 5 Oktober 2020 hingga 21 November 2020. Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak anggota KSAT dan masyarakat umum untuk lebih mengenal tanaman hias yang mereka tanam dirumah.
Kegiatan #KSATChallenge ini, peserta terlebih dahulu mendaftarkan diri di link pendaftaran yang dibuka selama periode posting Challenge, yaitu 5 Oktober 2020 – 12 November 2020. Peserta kemudian memposting tanaman hias terbaiknya dan mendeskripsikan tanaman tersebut di postingan akun Instagram pribadi. Dalam postingan tersebut, peserta juga memberikan tips dan trik merawat tanaman tersebut dan mengajak teman peserta untuk ikut serta kegiatan #KSATChallenge serta tag akun resmi KSAT, yaitu @ksatbiogama. Hasil postingan peserta kemudian dinilai pada tanggal 13 November hingga 20 November 2020 dan Pengumuman pemenang dilakukan pada tanggal 21 November 2020.
Dari kegiatan ini, diperoleh 3 pemenang dari kategori umum dan 2 pemenang dari kategori anggota KSAT. Pada kategori umum, juara 1 diperoleh oleh Muhammad Ramdhan Rismansyah dengan akun @ramdhanaka, Juara 2 Atika Mabruroh dengan akun @_atikafam, dan Juara 3 Azkadina Hamidah dengan akun @azzzka.h. Dari anggota KSAT, diperoleh 2 pemenang, yaitu Shofia Salsabilah dengan akun @shofiasalsabilahf dan Vincent Timotius dengan akun @vtimotius898.