Kamis (20/4), acara Music Corner kembali diselenggarakan di Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM). Kegiatan yang diinisiasi oleh Departemen Minat dan Bakat BEM Biologi UGM ini bertujuan untuk menyalurkan bakat dan hobi bermusik serta menjadi suatu hiburan bagi civitas academica Fakultas Biologi UGM. Dalam acara ini, setiap Kelompok Studi (KS), Lembaga, dan angkatan di Fakultas Biologi UGM diundang untuk menampilkan band akustik yang nantinya akan dinilai dan ditentukan pemenangnya. Kegiatan ini diadakan tiga kali dalam satu tahun.
Music Corner kedua di tahun 2017 ini diadakan sebagai salah satu rangkaian acara peringatan Hari Bumi Butterfly #7. Pemenangnya diberi kesempatan untuk tampil pada acara puncak Butterfly #7 pada Sabtu, 22 April 2017 mewakili Fakultas Biologi UGM. Tema yang diusung kali ini yaitu “A Melody for Diversity“.
Bertempat di depan bunker Fakultas Biologi, acara dimulai pukul 16:30 WIB. Acara diawali dengan sambutan oleh ketua BEM Biologi UGM, Wildan Gayuh Zulfikar dan ketua panitia, Amadea Risanggita Kinanthi. Acara kemudian dilanjutkan dengan penampilan-penampilan oleh para perwakilan dari setiap KS, Lembaga, dan angkatan di Fakultas Biologi. Lembaga/KS/angkatan yang mengirimkan perwakilan yaitu Kelompok Studi Entomologi (KSE), Keluarga Mahasiswa Katolik (KMK), angkatan 2016, Biology Orchid Study Club (BiOSC), Kelompok Studi Arsitektur Taman (KSAT), dan Buaya Laut Berdagang Kupu-kupu yang merupakan gabungan dari Kelompok Studi Herpetologi (KSH), Kelompok Studi Kelautan (KSK), Koperasi Mahasiswa Biologi UGM (Kopma Biogama), dan KSE.
Panggung dan tempat penonton tidak tertutup atap sehingga pada saat hujan turun sekitar pukul 17:00, yaitu saat penampilan kedua, alat-alat dan panggung dipindahkan ke selasar depan Gedung B Fakultas Biologi. Di sini acara dilanjutkan dengan penampilan-penampilan urutan berikutnya. Acara ini dihadiri oleh dua orang alumni Fakultas Biologi UGM yaitu Raditia Nugraha dan Filo Dolfinus, yang pada akhir acara memberikan penampilan penutup. Acara berakhir pada pukul 18:30 WIB. Pengumuman pemenang Music Corner ini disampaikan melalui Official Account LINE BEM Biologi UGM. Diumumkan bahwa pemenang Music Corner ini ialah BiOSC. Selain mendapatkan kesempatan tampil di acara puncak Butterfly #7, pemenang juga memperoleh penghargaan berupa piala bergilir.