Petunjuk bagi manusia didunia maupun diakhirat adalah Al-Qur’an. Manfaatkanlah waktu kita sebaik mungkin untuk melakukan hal-hal yang bermanfaat, walapun sekecil apapun. Keutamaan untuk menghapal Al-Quran adalah suatu kebutuhan bagi manusia. Sebagai manusia kita harus merasa butuh terhadap Al-Quran, setelah kita memahami Al-Qur’an maka sebaiknya kita menghapalkannya. Salah satu manfaat menghapal Al-Quran adalah kita dapat lebih memahami esensi dari berbagai hal yang ada didunia ini, supaya kita lebih mudah untuk men-tadaburinya. Menghapal Al- Quran adalah salah satu cara kita untuk menjemput kemuliaan yang dijanjikan oleh Allah.
Adab dalam menghapalkan Al-Quran harus meluruskan niat terlebih dahulu dan senantiasa memuliakan Al-Quran serta berpakaian yang rapi. Saat ingin berinteraksi dengan Al-Quran, kita harus benar-benar membersihkan bathin kita agar menghapal atau mempelajari Al-Quran tidak hanya menjadi sekedar rutinitas saja, namun harus meluruskan niat agar mendapatkan keutamaan dan keberkahan Al-Quran. Sejauh mana kita beradab terhadap Al-Quran makan sejauh itu pula Al-Quran akan beradab terhadap kita. Sebesar apa kita mengutamakan Al-Quran makan sebesar itulah Al-Quran memuliakan kita pula. Al-Quran akan menjaga kita bila kita dapat menjaga hubungan antara kita dan Al-Quran dengan baik.
Memulai untuk menghapal Al-Quran dapat dilakukan dengan meluangkan waktu kita untuk berinteraksi dengan Al-Quran sesibuk apapun kita. Menghapal Al-Quran adalah sebuah proses, bukan sesuatu yang dapat dilakukan dengan instant. Allah menitipkan Al-Quran kepada hamba, maka Allah bisa saja mengambil Al-Quran tersebut dari hambanya bila hambanya tersebut lalai dan tidak mengutamakan Al-Quran. Kita harus belajar untuk mengikatkan diri dan hati kita dengan Al-Quran, agar Al-Quran senantiasa melekat pada diri kita. Biasakan diri dengan Al-Quran dan luangkan waktu setiap hari walaupun sesingkat apapun untuk berinteraksi dan menghapalkan Al-Quran. Sediakan 3 pembagian waktu untuk agar dapat membiasakan diri dengan Al-Quran yaitu waktu untuk membaca Al-Quran, menghapal Al-Quran dan muroja’ah Al-Quran setiap harinya. Hal ini akan memudahkan kita dalam menghapalkan Al-Quran.