Kepiawaian dalam merencanakan, menyampaikan, dan melaksanakan ide-ide penelitiannya harus dimiliki oleh seorang peneliti. Program Studi Magister Biologi Fakultas Biologi UGM mengadakan seminar proposal penelitian dalam rangka melatih hal tersebut. Acara ini diadakan pada hari Rabu tanggal 16 Januari 2019.
Acara dimulai pukul 08.00 WIB di Ruang Sidang Atas Lantai III Gedung A Fakultas Biologi UGM. Lagu Indonesia Raya dinyanyikan bersama dengan khidmat dan penuh penghayatan. Sambutan pertama diberikan oleh ibu Dr. Diah Rachmawati, S.Si., M.Si. “Seminar proposal dilakukan untuk melatih mahasiswa Program Studi Magister Biologi angkatan 2017 (Semester Genap) dalam menyampaikan ide penelitiannya. Seminar proposal penelitian ini merupakan seminar pertama yang menggunakan Bahasa Inggris sebagai pengantarnya”.
Sambutan kedua kemudian disampaikan oleh Dekan Fakultas Biologi UGM Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc. sekaligus membuka acara ini. Beliau berharap Program Studi Magister Biologi UGM dapat memperoleh sertifikat AUN seperti Program Sarjana Biologi Fakultas Biologi UGM yang telah mendapatkannya sejak tahun 2011. Presentasi dengan pengantar Bahasa Inggris merupakan salah satu upaya Fakultas Biologi untuk meningkatkan kualitas mahasiswa Program Studi Magister Biologi. Banyak lulusan Program Magister Biologi UGM yang telah berhasil meniti karir di perusahan maupun di lembaga negara. Beliau menutup sambutan dengan pantunnya.
Seminar proposal kali ini diikuti oleh 32 mahasiswa Program Magister Fakultas Biologi UGM. Masing-masing mahasiswa diwajibkan menyampaikan rencana penelitiannya di depan dosen pembimbing dan peserta lainnya dalam Bahasa Inggris. Setiap mahasiswa harus menyampaikan rencana penelitiannya dalam waktu 10 menit yang kemudian diikuti dengan diskusi tanya jawab.
Setelah seluruh peserta menyampaikan rencana penelitiannya, acara seminar proposal ditutup pukul 15.00 WIB oleh Dr. Diah Rachmawati, S.Si., M.Si. selaku Kaprodi. Selanjutnya, diharapkan mahasiswa Program Studi Magister Biologi Fakultas Biologi UGM segera melakukan ujian komprehensif dan segera melaksanakan penelitiannya pada semester berikutnya.