Pada hari Selasa, 12 April 2022 ,Fakultas Biologi UGM melakukan diskusi kerja sama dalam rangka Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) secara daring via zoom dengan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar. Diskusi tersebut dihadiri oleh Dekan, Direktur Development Center, Wakil Dekan II, dan beberapa Dosen dari Fakultas MIPA, Universitas Negeri Makasar. Pada kesempatan ini, Fakultas Biologi UGM diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerjasama, dan Alumni, Dr. Eko Agus Suyono. S.Si., M.App.Sc serta staff dari Unit Pelaksana Bidang P2MKSA.
Kegiatan ini diawali sambutan oleh Dr. Eko Agus Suyono. S.Si., M.App.Sc. dilanjutkan sambutan Drs. Suwardi Annas, M.Si., Ph.D. Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar dan diskusi kerjasama antara kedua institusi tersebut. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mewujudkan sinergitas dan optimalisasi pelaksanaan tugas dan fungsi antar institusi dalam rangka mendukung penyelenggaran Tri Dharma Perguruan tinggi melalui Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Rencana kerjasama yang akan diakukan adalah penyelenggaraan pelatihan, workshop, konferensi nasional/internasional, penelitian, publikasi, pengembangan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka, pengembangan laboratorium, kegiatan di desa mitra dan Kuliah Kerja Nyata, serta studi lanjut bagi dosen dan alumni. Harapannya, semoga kerja sama yang terjalin antara Fakultas Biologi UGM dengan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar semakin erat dan memberikan kemanfaatan bagi keduanya.