Beberapa dosen dan mahasiswa Program Studi Magister Biologi Fakultas MIPA Universitas Cenderawasih melakukan benchmarking di Fakultas Biologi UGM pada tanggal 9-13 Juli 2018. Pada pembukaan acara, Dekan Fakultas MIPA Universitas Cenderawasih, Dr. Dirk Y. P. Runtuboi, M.Kes., mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan gambaran tentang pengelolaan Fakultas dan pengelolaan program studi magister di Fakultas Biologi UGM. “Prodi Magister Biologj kami merupakan program studi relatif baru dan perlu banyak belajar” Ujar Dirk. “Fakultas Biologi UGM sudah berdiri jauh sebelum kami dan tentunya lebih maju daripada kami. Oleh karena itu kami sangat ingin bekerja sama dan belajar kepada Fakultas Biologi UGM”. Pada kesempatan yang sama, Dekan Fakultas Biologi UGM, Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc., menyatakan bahwa Fakultas Biologi menyambut baik kegiatan ini. “Kerja sama sangat diperlukan Fakultas Biologi UGM untuk terus berkembang dan memberikan manfaat untuk institusi pendidikan yang sama-sama ingin berkembang” Ujar Budi. “Kami harap kegiatan ini dapat mengawali kerja sama di berbagai bidang dengan Fakultas MIPA Universitas Cenderawasih di tahun-tahun berikutnya” pungkas Budi.
Kegiatan benchmarking ini meliputi serangkaian pematerian tentang pematerian Pengelolaan Fakultas Biologi UGM, Pengelolaan Program Magister Fakultas Biologi UGM, dan Pengeolaan Perpustakaan. Selain itu kegiatan ini juga memberikan kesempatan kepada mahasiswa Program Magister FMIPA UNCEN untuk merapakan kuliah dan praktikum di laboratorium Mikrobiologi dan di laboratorium Ekologi dan Konservasi. Mereka juga belajar dan praktek tentang penulisan karya ilmiah dan penelusuran jurnal ilmiah menggunaan Mendeley. Ike Golda M Siregar, salah satu peserta mahasiswa, mengatakan bahwa banyak hal baru yang mereka dapatkan dari kegiatan ini. “Kami belajar banyak hal yang tidak kami dapatkan di program studi kami, dan semoga kegiatan ini dapat berlanjut di tahun-tahun berikutnya.” Ujar Ike.