Seorang peneliti yang sukses tidak hanya memiliki kompetensi dalam menulis segala ide dalam bentuk tulisan, namun juga harus dapat menyampaikan ide dan inovasi secara lisan. Hal ini yang telah dilakukan oleh segenap mahasiswa Program Studi Magister Biologi Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada Angkatan 2017 Semester Gasal pada Seminar Proposal pada hari Senin, 9 Juli 2018.
Acara dilaksanakan di Ruang Sidang Atas Lantai III Gedung A Fakultas Biologi UGM. Dengan penuh khidmat acara dimulai pukul 8 pagi diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dilanjutkan dengan sambutan oleh ibu Dr. Diah Rachmawati, S.Si., M.Si. “Seminar proposal ini merupakan salah satu bentuk output dari matakuliah Metodologi Penelitian Biologi bagi mahasiswa angkatan 2017 semester Gasal” Ujar Kaprodi Program Studi Magister Fakultas Biologi UGM. Beliau mengharapkan semua mahasiswa dapat melaksanakan acara ini secara serius dan dapat menjadikan seminar ini sebagai ajang untuk menggali masukan baik yang dari mahasiswa maupun dosen lain di Fakultas Biologi UGM.
Acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Dekan Fakultas Biologi, Bapak Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc. Menurut beliau seminar proposal ini merupakan seminar yang ke-10 yang dilaksanakan di Pascasarjana. Seminar proposal yang dirintis Program Pascasarjana Fakultas Biologi pada tahun 2008 ini bertujuan untuk menghilangkan effect “bottle neck” terhadap lamanya seorang mahasiswa untuk maju menuju ujian komprehensif. Pada kesempatan ini beliau juga memberikan pesan kepada seluruh mahasiswa pascasarjana untuk selalu menggali potensi diri sebab hal tersebut sangat dibutuhkan pada dunia kerja saat ini. Sebagai tambahan, semua mahasiswa Program Studi Magister Biologi Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada merupakan orang – orang pilihan. Hal ini karena tidak mudah untuk masuk dan bertahan dengan komitmen penuh untuk menjadi mahasiswa pascasarjana. Di akhir sambutan beliau juga menambahkan jika “Seminar proposal ini merupakan langkah awal dalam menunjukkan kompetensi kita sebagai peneliti yang baik dan unggul. Hal ini juga dalam menunjang dengan gelar lulusan yang setara dengan lulusan luar negeri”. Acara kemudian dibuka secara simbolik oleh Bapak Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc, kemudian dilanjutkan dengan presentasi proposal penelitian oleh masing-masing mahasiswa.