Yogyakarta – 31 Agustus 2023 Fakultas Biologi melaksanakan diskusi dengan James Cook University secara daring. Diskusi tersebut dihadiri oleh kolega dari James Cook University, Campus Singapore diantaranya Cassandra Lee selaku Director, Recruitment and Partnerships, Ben Ng selaku Assistant Manager in International Management, Shelly Wang selaku Senior Regional Manager (Europe, Central Asia & Others), dan Assoc. Prof. Roberto Dillon selaku Academic Head for the School of Science and Technology James Cook University Singapore. Dari Fakultas Biologi dihadiri oleh Dr. Eko Agus Suyono, M.App.Sc. selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerja Sama, dan Alumni, Dr. Bambang Retnoaji, M.Sc. selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Sukirno, S.Si., M.Sc., Ph.D. selaku Ketua Program Studi Sarjana, dan Tyas Iksan Hikmawan, M.Sc., Ph.D. selaku Kepala Kantor Urusan Internasional Fakultas Biologi UGM.
Laboratorium Struktur Perkembangan Tumbuhan menerima dua orang staf peneliti (Dian Rahma Pratiwi, S.SI., M.Si. dan Muhhamad Rio Eko Bayu P., S.P.) dari Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS), Medan. PPKS merupakan bagian dari PT. Riset Perkebunan Nusantara, dimana yang menjadi induk perusahaan tersebut adalah PT. Perkebunan Nusantara (Holding) Persero. PPKS memainkan peran strategis dalam riset dan pengembangan industri perkebunan kelapa sawit nasional, dengan basis penelitian pada perakitan tanaman unggul, teknologi precision agriculture 4.0, hingga pengembangan produk berbasis hulu-hilir pada perkebunan kelapa sawit.
Pada Senin, 28 Agustus 2023, Fakultas Biologi UGM mengadakan Rapat Koordinasi Pimpinan yang dilaksanakan di Kafe Karitoru, yang berada di Fakultas Pertanian UGM. Rapat ini berlangsung dari pukul 10.00 hingga 12.00 WIB, dan dihadiri oleh jajaran pimpinan fakultas serta perwakilan penting lainnya diantaranya Dekan, Wakil Dekan, Ketua Departemen Biologi Tropika, Kaprodi S1 dan S2, Kepala Kantor Administrasi, Koordinator Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, serta Pengelola IUP Biology.
Acara ini dibuka dengan sambutan dari Dekan Fakultas Biologi UGM, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc. Dalam pembukaannya, Bapak Dekan memberikan panduan terkait agenda rapat. Beliau menyoroti beberapa poin terkait persiapan rangkaian acara Dies Natalis ke-68 Fakultas Biologi UGM yang menjadi fokus utama. Pemaparan selanjutnya dilakukan oleh Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset, dan SDM Fakultas Biologi UGM dimana dipaparkan tentang perkembangan Laporan Dekan yang saat ini sudah mendekati tahap final dalam masing-masing bidang.
Tim Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM)-Desa Binaan Fakultas Biologi UGM telah melaksanakan agenda lanjutan Program Pengabdian kepada Masyarakat berjudul “Budidaya Kelengkeng Lokal Unggul Dengan Polinator Lebah Berbasis Integrated Farm Guna Meningkatkan Produktivitas Masyarakat di Desa Sinduadi” pada hari Sabtu, 26 Agustus 2023. Program Pengabdian kepada Masyarakat berbasis desa binaan ini diketuai oleh Drs. Ign. Sudaryadi, M.Kes. dengan dosen anggota Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc. dari Fakultas Biologi UGM dan Tri Joko, S.P., M.Sc., Ph.D. dari Fakultas Pertanian. Agenda yang dilaksanakan, yaitu penyuluhan dan pelatihan budidaya Kelengkeng Sleman dan Lebah Klanceng bertempat di Fakultas Biologi UGM dan Sawit Research Center. Kegiatan tersebut dihadiri oleh 26 yang terdiri dari anggota Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Desa Sinduadi, Kelompok Wanita Tani (KWT), narasumber, Penyuluh Pertanian Lapangan yaitu Syaiful Hadi, teknisi lapangan, dosen, dan mahasiswa.
Yogyakarta, 25 Agustus 2023 – Pelatihan Pengolahan Sampah Organik kembali diselenggarakan oleh Fakultas Biologi. Pada kesempatan ini, sebanyak 50 peserta yang terdiri atas rombongan dari Bidang Pasar Rakyat, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Daerah Istimewa Yogyakarta, serta Fakultas Farmasi dan Rumah Sakit Akademik Universitas Gadjah Mada. Partisipasi dari Disperindag DIY dalam pelatihan ini berkaitan dengan pengelolaan sampah di 29 pasar di DIY selepas penutupan sementara Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Piyungan beberapa saat yang lalu. Setidaknya setiap harinya dihasilkan 9 ton sampah dari keseluruhan pasar yang belum dikelola dengan baik.
Kamis (17/8/23) Universitas Gadjah Mada (UGM) memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 di halaman Balairung Kantor Pusat UGM. Upacara tersebut diikuti oleh pimpinan universitas maupun fakultas, segenap dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Bertindak sebagai pemimpin upacara adalah Rektor UGM, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med., Ed., Sp.OG (K), Ph.D. Dalam pidatonya, Prof. Ova menyampaikan bahwa Indonesia memerlukan upaya kolektif agar mampu untuk terus melaju menyongsong pembangunan peradaban masa depan. Dalam kesempatan itu Rektor juga mengajak semua untuk merefleksikan kembali makna kemerdekaan.
Jumat, 25 Agustus 2023 telah dilaksanakan kegiatan lomba solo vokal bagi civitas Fakultas Biologi UGM dalam acara Dies Natalis ke-68. Lomba dilaksanakan dari pukul 08.30 sampai dengan pukul 11.00 bertempat di Auditorium Biologi Tropika. Acara ini merupakan ajang kreasi Civitas Fakultas Biologi UGM yang telah terselenggara sejak tahun 2021, dalam rangka memeriahkan Dies Natalis Fakultas Biologi UGM. Lomba kali ini diselenggarakan untuk mendukung tema besar Dies Fakultas Biologi UGM ke-68, “ Sinergi dalam Inovasi Wujudkan Biologi Unggul dan Berprestasi”. Menurut keterangan dari ketua panitia Dwi Umi Siswanti, “Lomba solo vokal ini untuk mengawali agenda panggung kreasi, yang sebenarnya ada 3 perlombaan, yaitu solo vocal, gerak semarak atau dance dan pembuatan video pendek. Kedua lomba terakhir tidak dilaksanakan secara live, peserta yang mengikuti cukup dengan mengunggah video di media sosial (tiktok).
Sosialisasi Double Degree dengan Mahasiswa, Kolaborasi Fakultas Biologi UGM dengan Universitas Leeds
5 Agustus 2023 — Dalam langkah yang signifikan untuk mendorong kolaborasi akademik internasional dan memperkaya pengalaman pendidikan mahasiswanya, Fakultas Biologi, Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan sosialisasi _Double Degree_secara online lewat Zoom Meeting, dengan pembicara tamu Ms. Premila dari Universitas Leeds. Acara tersebut dibuka dengan sambutan oleh Dr. Eko Agus Suyono, M.App., Sc., Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, dan Kerjasama Fakultas Biologi UGM. Diikuti oleh 20 mahasiswa, sesi ini memberikan wawasan mengenai studi program sarjana untuk mendapatkan pengalaman belajar di UGM selama dua tahun dan luar negeri selama dua tahun serta lulusannya mendapat dua gelar sekaligus.
Yogakarta, 23 Agustus 2023 – Fakultas Biologi menerima kunjungan Dr. Josie South dari University of Leeds, United Kingdom. Kunjungan tersebut diterima di Ruang Sidang KPTU Fakultas Biologi dan dihadiri oleh Dr. Eko Agus Suyono, M.App.Sc. selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerja Sama dan Alumni, Dr. Bambang Retnoaji, M.Sc. selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Tyas Ikhsan Hikmawan, M.Sc., Ph.D. dan Nur Indah Septriani, M.Sc., Ph.D. dari Kantor Urusan Internasional Fakultas Biologi, Dr. Dwi Sendi Priyono, S.Si. dari Laboratorium Sistematika Hewan, Dra. Tuty Arisuryanti, M.Sc., Ph.D. dari Laboratorium Genetika dan Pemuliaan, dan Zuliyati Rohmah, M.Si., Ph.D. dari Laboratorium Struktur Perkembangan Hewan Fakultas Biologi.
Yogyakarta, 24 Agustus 2023 – Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM) diramaikan oleh kunjungan 15 alumni dari angkatan tahun 1969 untuk merayakan nostalgia dan mempererat tali persaudaraan.
Kunjungan alumni ini disambut hangat oleh Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc., selaku Dekan, Dr. Bambang Retnoaji, M.Sc. selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan serta Dr. Eko Agus Suyono, M.App.Sc., selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerja Sama, dan Alumni di Auditorium Biologi Tropika Fakultas Biologi UGM. Kunjungan tersebut menjadi momentum yang luar biasa untuk membangun jaringan antara alumni, dan civitas Fakultas Biologi.