• UGM
  • Portal Simaster
  • IT Center
  • Webmail
  • KOBI
  • Bahasa Indonesia
    • English
  • Informasi Publik
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
Fakultas Biologi
  • Tentang Kami
    • Sejarah
    • Visi, Misi & Tujuan
    • Organisasi
    • Staff
      • Tenaga Pendidik
      • Tenaga Kependidikan
      • Kepakaran dan Topik Riset Dosen
    • Fasilitas
      • Laboratorium
      • Kebun Biologi
      • Perpustakaan
      • Museum Biologi
      • Konsultasi Kesehatan Mental
    • Galeri
      • Gedung Fakultas
      • Museum Biologi
      • Penelitian
      • Gama Melon
  • Akademik
    • Program Sarjana
      • Visi, Misi, dan Tujuan
      • Matakuliah S1
      • Pendaftaran Skripsi
      • Pendaftaran Ujian Skripsi
      • Pendaftaran Yudisium
      • Pendaftaran Wisuda
      • Klaim MK Ekstrakurikuler
    • IUP
    • Program Profesi
      • Apa itu PKKH ?
      • Sejarah Pendirian Program Studi PKKH
      • Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran Program Studi PKKH
      • Kompetensi Lulusan Program Studi PKKH
      • Bahan Kajian dan Profil Lulusan Program Studi PKKH
      • Kurikulum Program Studi PKKH
      • Pendaftaran Mahasiswa Baru PKKH
      • Informasi dan FAQ Program Studi PKKH
    • Program Magister
      • Deskripsi Program Magister Biologi
      • Mata Kuliah S2
      • Struktur Kurikulum Program Magister
      • Info Pendaftaran
      • PENDAFTARAN UJIAN KOMPREHENSIF
      • Pendaftaran Ujian Tesis
      • pendaftaran yudisium
      • Pendaftaran Wisuda
      • Tracer Study
    • Program Doktor
      • Visi, Misi, Tujuan, & Sasaran Program Doktor Biologi
      • Kurikulum Program Doktor
      • Info Pendaftaran
      • Pendaftaran Ujian Komprehensif
    • Akreditasi dan Jaminan Mutu
  • PENELITIAN & PENGGABDIAN
    • Pengelolaan Sampah
  • Kerja Sama
  • Alumni
    • Berita Alumni
    • BCADC (Web Alumni)
    • Data Kabiogama Pascasarjana
    • Data Kabiogama Sarjana
  • Beranda
  • Rilis Berita
  • hal. 27
Arsip:

Rilis Berita

Dikru Keilmuan Ekologi Lanskap Calon Seedling Kelompok Studi Arsitektur Taman (KSAT) 2024

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Minggu, 22 September 2024

Pada hari Sabtu, 14 September 2024, telah dilaksanakan kegiatan Diklat Ruang (Dikru) Ekologi Lanskap Calon Seedling KSAT, yaitu salah satu rangkaian kegiatan Open Recruitment KSAT. Dalam rangkaian Open Recruitment KSAT diadakan Dikru dari masing-masing Sub-Divisi Keilmuan kepada Calon Anggota Baru KSAT 2024 (Calon Seedling). Pada Dikru Keilmuan kedua yaitu pematerian dasar Ekologi Lanskap yang disampaikan Sub-Divisi Keilmuan Ekologi Lanskap KSAT yang dilaksanakan secara luring di Ruang X Fakultas Biologi UGM. Kegiatan Dikru Keilmuan Ekologi Lanskap bertujuan untuk memperkenalkan dasar-dasar Ekologi Lanskap, beserta unsur-unsurnya kepada Calon Seedling KSAT.

 

 

Kegiatan Dikru Keilmuan Ekologi Lanskap diawali dengan pembukaan dan doa oleh MC, yaitu Ardelia Shafaa Nabiilah dan Alivianissa Maheswari (KSAT 2023). Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi pematerian yang disampaikan oleh Syafa Erista Hidayah dan Anis Rahmatillah (KSAT 2021) dari Sub-Divisi Keilmuan Ekologi Lanskap. Materi yang disampaikan, meliputi pengertian ekologi lanskap, komponen ekosistem dan aliran energi, interaksi dalam taman, peran dan pengaruh parfiskim (parameter fisikokimia), serta contoh peran ekologi lanskap dalam suatu taman.

Setelah kegiatan pematerian selesai, Calon Seedling dibagi menjadi lima kelompok untuk melakukan kegiatan outdoor dari masing-masing post pematerian. Kegiatan outdoor untuk Calon Seedling yaitu menggunakan alat-alat ekologi lanskap sebagai praktik pengukuran parameter fisikokimia pada taman yang ada di Fakultas Biologi, antara lain yaitu taman samping Masjid Al Hayat Biologi, taman MSIBC, taman belakang Auditorium Biologi Tropika, dan Hutan Biologi. Setelah itu, Caseed dibimbing untuk berpindah tempat ke halaman depan Biodas Biologi UGM untuk melakukan games outdoor dan Ruang X untuk games indoor serta review pematerian yang telah dipelajari. Setelah selesai, kegiatan Dikru Ekologi Lanskap KSAT ditutup dengan doa penutupan dan dokumentasi bersama.

Kegiatan Diklat Ruang Ekologi Lanskap KSAT berjalan dengan lancar dan tepat waktu. Dengan terlaksananya Diklat Ruang Ekologi Lanskap KSAT Biologi UGM, diharapkan Calon Seedling KSAT memiliki pemahaman dasar sekaligus dapat mempraktikan unsur-unsur Ekologi Lanskap serta dapat berdinamika bersama melalui rangkaian kegiatan diklat ruang yang akan dilaksanakan berikutnya. Selain itu, semoga KSAT dapat semakin mengakar kuat supaya Berakar Kokoh Menembus Peradaban sehingga dapat menjadi kelompok studi yang memiliki kebermanfaatan bagi lingkungan sekitar, akademisi, hingga ke masyarakat luas. [Penulis: Panitia Open Recruitment KSAT 2024]

Diklatsar CAM XXVII Matalabiogama: Fun Caving ke Gua Cerme

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Minggu, 22 September 2024

Fun Caving merupakan salah satu dari rangkaian acara DIKLATSAR CAM XXVII Matalabiogama tahun 2024. Acara ini dilakukan sebagai praktik dari pematerian caving yang sudah dilakukan sehari sebelumnya. Fun caving dilaksanakan pada hari Minggu, 15 September 2024 mulai pukul 07.00-15.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh 9 orang CAM XXVII, 5 orang AM XXVI, dan 3 orang D25. Sebelum melakukan jelajah gua pada hari Minggu, sebelumnya sudah disiapkan peralatan kelompok yang diperlukan, kemudian dilakukan briefing keberangkatan dan perlengkapan pribadi yang harus dibawa.

 

 

Pada pukul 07.00 seluruh peserta kegiatan sudah kumpul di sekretariat bersama Fakultas Biologi UGM kemudian dilakukan pengecekan barang-barang wajib. Setelah semua perlengkapan sudah aman, leader dan sweeper ditentukan, perjalanan menuju Gua Cerme dimulai. Seluruh peserta berangkat bersama dari Fakultas Biologi UGM pada pukul 08.00 dan sampai di lokasi tujuan sekitar pukul 10.00 WIB. Sebelum memulai susur gua, masing-masing peserta mendapat free time untuk eksplor wilayah sekitar dan beristirahat. Susur gua baru dimulai pada pukul 12.00 WIB. Selama jelajah gua, terdapat guide yang memandu dan menjelaskan hal-hal menarik yang terdapat di gua.

Gua Cerme terletak di dua wilayah, yakni bagian mulut gua di kabupaten Bantul, serta ujung gua terletak di kabupaten Gunungkidul. Panjang gua gua ini sekitar 1,2 km dengan waktu tempuh 1,5-2 jam. Selama berada di dalam gua, ditemukan aliran air, stalaktit, stalagmit, serta hewan penghuni gua. Hewan yang ditemui selama susur gua diantaranya kelelawar, jangkrik, serta hewan dari subphylum crustacea. Hal menarik lainnya adalah sensasi kegelapan abadi yang dirasakan langsung saat berada di setengah perjalanan susur gua.

Penyusuran baru selesai sekitar pukul 14.00 WIB. Pada pukul 15.00 WIB usai berbenah, seluruh peserta memulai perjalanan pulang dan sampai kembali di fakultas biologi UGM sekitar pukul 17.00 WIB.

Salah satu CAM XXVII, Muhammad Imam Kayyis saat ditanya bagaimana perasaannya saat menjelajah untuk pertama kali mengatakan, “Amazing. Dari sisi perjalan dan caving-nya juga seru. Ini pengalaman baru dari sisi safety dan juga pengetahuan gua”. Melalui pelaksanaan fun caving ini, diharapkan CAM XXVII dapat lebih memahami seluk beluk gua dan ilmu biospeleologi, bagaimana safety procedure serta penerapan manajemen perjalanan dan resiko yang dilakukan. Vivat et Floreat! [Penulis: Matalabiogama]

Dikru Keilmuan Arsitektur Lanskap Calon Seedling Kelompok Studi Arsitektur Taman (KSAT) 2024

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Minggu, 22 September 2024

Pada hari Sabtu, 07 September 2024, telah dilaksanakan kegiatan Diklat Ruang (Dikru) Arsitektur Lanskap Calon Seedling KSAT, yaitu salah satu rangkaian kegiatan Open Recruitment KSAT. Dalam rangkaian Open Recruitment KSAT diadakan Dikru dari masing-masing Sub-Divisi Keilmuan kepada Calon Anggota Baru KSAT 2024 (Calon Seedling). Pada Dikru Keilmuan pertama yaitu pematerian dasar Arsitektur Lanskap yang disampaikan Sub-Divisi Keilmuan Arsitektur Lanskap KSAT yang dilaksanakan secara luring di Ruang X Fakultas Biologi UGM. Kegiatan Dikru Keilmuan Arsitektur Lanskap bertujuan untuk memperkenalkan dasar-dasar Arsitektur Lanskap, beserta unsur-unsurnya kepada Calon Seedling KSAT.

 

 

Kegiatan Dikru Keilmuan Arsitektur Lanskap diawali dengan pembukaan dan doa oleh MC, yaitu Salma Farah Yumna dan Raissa Nanda Talitha (KSAT 2023). Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi pematerian yang disampaikan oleh Aufa Amila Nawafila (KSAT 2021) dan Ghefira Nur Fatimah (KSAT 2022) dari Sub-Divisi Keilmuan Arsitektur Lanskap. Materi yang disampaikan, meliputi pengertian arsitektur lanskap, peran biologi dalam arsitektur lanskap, ruang lingkup arsitektur lanskap, site/tapak, base map, tahap kerja, notasi desain, notasi tanaman, kepenulisan arsitektur, serta jenis-jenis taman berdasarkan fungsi dan style taman.

Setelah kegiatan pematerian selesai, Calon Seedling dibagi menjadi lima kelompok untuk mengerjakan penugasan outdoor dari masing-masing post pematerian. Penugasan outdoor untuk Calon Seedling yaitu menggambar simbol atau notasi-notasi pada taman yang ada di Fakultas Biologi secara bergantian ke tiap-tiap post yang disediakan (Tour de Faculty), antara lain taman samping Masjid Al Hayat Biologi, taman barat Biomart, taman Geografi, taman depan landmark Fakultas Geografi, dan taman belakang Auditorium Biologi Tropika. Setelah itu, Caseed dibimbing untuk berpindah tempat ke Lapangan Voli Fakultas Biologi UGM untuk melakukan games dan review pematerian yang telah dipelajari. Setelah selesai, kegiatan Dikru Arsitektur Lanskap KSAT ditutup dengan doa penutupan dan dokumentasi bersama.

Kegiatan Diklat Ruang Arsitektur Lanskap KSAT berjalan dengan lancar dan tepat waktu. Dengan terlaksananya Diklat Ruang Arsitektur Lanskap KSAT Biologi UGM, diharapkan Calon Seedling KSAT memiliki pemahaman dasar sekaligus dapat mempraktikan unsur-unsur Arsitektur Lanskap, serta dapat berdinamika bersama melalui rangkaian kegiatan diklat ruang yang akan dilaksanakan berikutnya. Selain itu, semoga KSAT dapat semakin mengakar kuat supaya Berakar Kokoh Menembus Peradaban sehingga dapat menjadi kelompok studi yang memiliki kebermanfaatan bagi lingkungan sekitar, akademisi, hingga ke masyarakat luas. [Penulis: Panitia Open Recruitment KSAT 2024]

Kegiatan Meet and Greet Calon Seedling Kelompok Studi Arsitektur Taman (KSAT) 2024

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Selasa, 17 September 2024

Pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024, telah dilaksanakan kegiatan Meet and Greet Calon Seedling KSAT, yaitu salah satu rangkaian kegiatan Open Recruitment KSAT. Kegiatan Meet and Greet ini berupa pengenalan sekaligus sebagai pertemuan awal Anggota Aktif KSAT dengan calon anggota baru. Kegiatan Meet and Greet dilaksanakan secara luring di Ruang X Fakultas Biologi UGM. Kegiatan Meet and Greet bertujuan untuk memperkenalkan KSAT kepada calon anggota baru, serta sebagai kegiatan awal sebelum dilaksanakannya rangkaian dikru keilmuan KSAT.

 

 

Kegiatan Meet and Greet diawali dengan pembukaan dan doa oleh MC, yaitu Mirmastu Lintu Nirmala (KSAT 2022) dan Ferdy Arif Saputra (KSAT 2023). Setelah itu, dilanjutkan dengan sambutan dari ketua panitia Open Recruitment KSAT oleh Khansa Fauziah Rachman (KSAT 2022), ketua KSAT 2021 oleh Anggi Nada Khoirul Ummah (KSAT 2021), serta pembina KSAT yaitu Bapak Dr. Wiko Arif Wibowo, S.Si., tetapi beliau berhalangan hadir. Selanjutnya, dilanjutkan dengan jargon KSAT terlebih dahulu yaitu “KSAT, Berakar Kokoh Menembus Peradaban”. Setelah itu, dilanjutkan dengan kegiatan utama yaitu sesi perkenalan KSAT, yang meliputi kegiatan dan program kerja KSAT, macam-macam keilmuan dalam KSAT, serta kepengurusan atau divisi-divisi non-keilmuan dalam KSAT. Kemudian dilanjutkan dengan sesi perkenalan masing-masing divisi non-keilmuan kepada Calon Seedling. Setelah kegiatan utama selesai, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi dan perkenalan Calon Seedling yang dibagi menjadi empat kelompok dengan masing-masing pemandu yaitu Ghefira Nur Fatimah dan Nabil Putra Fajriana dari KSAT 2022, sedangkan dari anggota aktif KSAT 2023 yaitu Fathma Ainusshifa, Rofina Rima Permatasari, dan Adika Pramudya Nugraha. Selain itu, terdapat juga kegiatan games, dan kegiatan Meet and Greet KSAT ditutup dengan doa penutupan, serta dokumentasi bersama.

Kegiatan Meet and Greet berjalan dengan lancar dan tepat waktu. Dengan terlaksananya Meet and Greet KSAT Biologi UGM, diharapkan Calon Seedling KSAT dapat antusias bergabung dalam KSAT dan berdinamika bersama melalui rangkaian kegiatan dikru keilmuan yang akan dilaksanakan. Selain itu, semoga KSAT dapat semakin mengakar kuat supaya Berakar Kokoh Menembus Peradaban sehingga dapat menjadi kelompok studi yang memiliki kebermanfaatan bagi lingkungan sekitar, akademisi, hingga ke masyarakat luas. [Penulis: Panitia Open Recruitment KSAT 2024]

Sekolah Kewirausahaan BiOSC 2024 Bahas Strategi Manajemen Rantai Pasokan untuk Mengatasi Tantangan Musiman dalam Bisnis Tanaman Anggrek

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Selasa, 17 September 2024

Kelompok Studi BiOSC (Biology Orchid Study Club) Fakultas Biologi UGM kembali menyelenggarakan Sekolah Kewirausahaan dengan tema  “Strategi Manajemen Rantai Pasokan untuk Mengatasi Tantangan Musiman dalam Bisnis Tanaman Anggrek” pada hari Minggu, 8 September 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat wawasan dan keterampilan peserta dalam kewirausahaan serta menghadapi berbagai tantangan dalam dunia bisnis anggrek. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring (zoom meeting) dan diikuti oleh 84 peserta, terbuka untuk mahasiswa/civitas akademika hingga masyarakat umum. Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk memperluas wawasan mahasiswa serta masyarakat umum tentang strategi manajemen rantai pasokan yang baik untuk mengatasi tantangan musiman dalam berbisnis anggrek.

 

 

Para peserta diberikan pematerian yang terbagi dalam dua sesi. Sesi pertama pematerian disampaikan oleh Bapak Ir. Erista Adisetya, M.M, dilanjutkan dengan sesi kedua pematerian oleh Bapak Wahyono. Pemaparan materi mengenai perjalanan usaha berwirausaha anggrek, dari strategi dalam mengelola dan mempertahankan rantai pasokan bisnis anggrek, tantangan selama berwirausaha, langkah sukses mengelola bisnis anggrek, serta optimalisasi strategi. Pematerian dibawakan oleh Bapak Ir. Erista Adisetya, M.M sebagai Founder Erista Garden dengan topik “Strategi Manajemen Rantai Pasokan” dan Bapak Wahyono sebagai Owner Kebun Anggrek Zilquin Pesona Bunga dengan topik “Solusi Tantangan Musiman dalam Bisnis Anggrek”

Kegiatan berjalan dengan sangat lancar dan penuh antusias diikuti dengan sesi diskusi interaktif antara peserta dan narasumber. Melalui sekolah kewirausahaan yang telah dilaksanakan, diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan pengetahuan peserta tentang perjalanan berwirausaha anggrek, strategi dalam mengelola dan mempertahankan rantai pasokan bisnis anggrek, tantangan selama berwirausaha, dan langkah sukses mengelola bisnis anggrek. [Penulis: BiOSC]

BiOSC Sukses Gelar Dikru 1 dalam Pelatihan Praktis dan Teoritis tentang Identifikasi dan Budidaya Anggrek Nusantara

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Selasa, 17 September 2024

Biology Orchid Study Club (BiOSC) dengan antusias melaksanakan Dikru 1 pada tanggal 7 September 2024 yang bertempat di Ruang 1 Gedung B Fakultas Biologi UGM. Acara ini merupakan bagian dari program Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diksar) XIX Tahun 2024 dengan tema “Perjalanan Odi Mengukir Cerita Pesona Puspa Negeri: Bersama Odi, Eksplorasi Negeri, Anggrek Nusantara” yang dirancang untuk memperkenalkan pengetahuan dasar anggrek dan meningkatkan keterampilan calon anggota baru BiOSC, Calon Angkatan Diksar (CAD) XIX, dalam memahami anggrek nusantara.

 

 

Kegiatan Dikru 1 dimulai dengan penyampaian materi oleh koordinator keilmuan BiOSC yaitu Akmal Bunyamin mengenai  sistematika dan terminologi, identifikasi, teknik budidaya, serta pengenalan mengenai penyakit dan hama pada anggrek. Materi disampaikan dengan interaktif untuk mempersiapkan peserta mengaplikasikan pengetahuan yang telah didapatkan dalam sesu praktik lapangan.

Setelah pematerian selesai, kegiatan dilanjutkan dengan praktik lapangan yang dikemas dalam 5 pos, yaitu pos polinasi, pos splitting, pos keiki, pos identifikasi dan berakhir di pos istirahat. Setiap pos yang telah disediakan ini menjadi tempat yang dikunjungi setiap CAD XIX untuk mendapatkan informasi seputar anggrek. Terdapat pos polinasi sebagai tempat untuk mengenalkan bagaimana cara memperbanyak anggrek secara generatif dan terdapat juga pos splitting sebagai upaya memberikan gambaran tentang perbanyakan anggrek secara vegetatif. Selain kedua pos ini, juga terdapat pos keiki dan pos identifikasi anggrek. Pada pos identifikasi, para CAD XIX dapat mengenal, mengamati dan mengidentifikasi setiap bagian yang ada pada tumbuhan anggrek sesuai dengan ciri dan karakter morfologinya.

Kegiatan Dikru 1 bukan hanya mengenai transfer ilmu, tetapi juga tentang penerapan melalui praktik untuk pengalaman langsung dengan tujuan dapat memperkaya pemahaman peserta CAD XIX. Dengan pelatihan ini, BiOSC berharap dapat menginspirasi dan membekali peserta untuk berkontribusi dalam penelitian dan pelestarian anggrek nusantara. BiOSC! Tumbuh, Berkembang, Lestari! [Penulis: BiOSC]

First Gathering Telur KSE (Kelompok Studi Entomologi) XXVI

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Selasa, 17 September 2024

Sabtu (7/9/2024), Kelompok Studi Entomologi (KSE) mengadakan kegiatan First Gathering yang ditujukan kepada anggota baru. Kegiatan tersebut diadakan sebagai salah satu bentuk serangkaian open recruitment anggota baru KSE 2024. Anggota baru (Telur XXVI) diberikan kesempatan untuk dapat mengenal KSE lebih jauh serta sesama anggota lain. First Gathering Telur ini dilaksanakan di Ruang IV B Fakultas Biologi UGM dan bertujuan untuk memperkenalkan suasana keorganisasian serta keilmuan KSE, termasuk aktivitas yang dilakukan di dalamnya.

 

 

Kegiatan First Gathering diawali dengan pembukaan oleh Fadhila Eka (KSE XXV) selaku pembawa acara. Acara dilanjutkan dengan sambutan oleh ketua KSE, Sheva Rimma Dhanty (KSE XXIII), serta sambutan oleh ketua pelaksanaan Entoacademy 2024, Alfa Rizki Fatkhurohman (KSE XXIV). Pengenalan anggota KSE XXIII–XXV kepada Telur dilakukan melalui adanya pengenalan dan pemaparan setiap divisi dalam KSE. Setiap divisi dipersilakan untuk dapat memberikan gambaran terkait program kerja yang dimiliki. Pada sesi berikutnya, Telur melakukan presentasi penugasan poster yang sebelumnya telah diberikan. Penugasan poster tersebut bertujuan untuk dapat mendorong sekaligus mengetahui tentang seberapa jauh ketertarikan Telur terhadap serangga. Presentasi penugasan dilakukan secara individu oleh masing-masing Telur.

Setelah itu, Telur melakukan bonding secara berkelompok dengan pemandu yang tersebar di beberapa lokasi dalam Fakultas Biologi. Telur dihadapkan dengan tantangan untuk dapat menemukan pemandu dan kelompoknya melalui sebuah clue yang diberikan pada sesi presentasi. Dalam sesi bonding ini, Telur bersama dengan pemandu menentukan yel-yel kelompok serta dapat saling bertukar informasi secara lebih terbuka. Dipandu kembali oleh Fadhilla Eka dan Regina Nilamsari, antar kelompok Telur melakukan games pada akhir sesi bonding. Kegiatan First Gathering diakhiri dengan pemaparan informasi untuk pertemuan berikutnya, pembagian hadiah pemenang lomba, serta sesi dokumentasi bersama. [Penulis: KSE]

Mahasiswa Magister Biologi UGM Raih Beasiswa Unggulan 2024: Bukti Dedikasi Menuju Inovasi dan Keberlanjutan

Rilis Berita Selasa, 17 September 2024

Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menunjukkan prestasinya dengan keberhasilan sejumlah mahasiswa jenjang magister meraih Beasiswa Unggulan 2024. Program Beasiswa Unggulan ini merupakan inisiatif dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia untuk mendukung mahasiswa berprestasi di seluruh Indonesia. Prestasi yang diraih oleh mahasiswa Fakultas Biologi UGM ini menjadi bukti nyata dari dedikasi dan kerja keras yang telah mereka lakukan selama menempuh studi di UGM.

Beasiswa Unggulan diberikan kepada mahasiswa yang memiliki capaian akademik tinggi dan aktif dalam berbagai kegiatan ekstrakurikuler maupun sosial. Tidak hanya berfokus pada prestasi akademik, penerima beasiswa ini juga diharapkan mampu menjadi agen perubahan di masyarakat melalui inovasi dan penelitian. Beberapa mahasiswa yang terpilih dari Fakultas Biologi UGM telah terlibat dalam berbagai penelitian inovatif, mulai dari rekayasa genetika, bioteknologi, pelestarian lingkungan, hingga konservasi keanekaragaman hayati.

  • Lucia Arum Sekar Meysari, S.Si
  • Nurul Hidayah, S.Pd
  • Wiwin Ariesti, S.Si
  • Anisa Diana Nastiti, S.Si
  • Fiola Oktaweni, S.Si
  • Fianicha Shalihah, S.Pd
  • Muhammad Fikri Alfiansyah, S.Pd
  • Radinal Kautsar, S.Si.
  • Desi Anggarini, S.Si
  • Hanik Mustikawati, S.Si

Dalam proses seleksi, mahasiswa Fakultas Biologi UGM berhasil menunjukkan keunggulan mereka melalui proposal riset dan esai yang relevan dengan isu-isu global saat ini, seperti keberlanjutan lingkungan dan teknologi untuk turut berkontribusi terhadap kemajuan Indonesia. Prestasi yang gemilang ini juga sebagai salah satu wujud dukungan terhadap penerapan SDG 4: Pendidikan Berkualitas dengan mencerminkan pentingnya menyediakan pendidikan yang adil dan inklusif serta mempromosikan kesempatan belajar seumur hidup. Selain itu juga mendukung aplikasi pada SDG 9: Industri, Inovasi, dan Infrastruktur dengan menyoroti peran inovasi dan penelitian dalam mengembangkan solusi berkelanjutan dan memajukan industri modern dan SDG 12: Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab dengan mendukung keberlanjutan dengan mendorong inovasi yang memastikan penggunaan sumber daya yang bertanggung jawab dan pola produksi yang berkelanjutan.

Dekan Fakultas Biologi UGM, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc, menyatakan kebanggaannya terhadap prestasi para mahasiswa penerima Beasiswa Unggulan ini. Keberhasilan para mahasiswa ini tentunya tidak lepas dari dukungan penuh fakultas dan para dosen yang selalu mendorong mahasiswa untuk berprestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional. Fakultas Biologi UGM telah menyediakan berbagai fasilitas penelitian yang canggih serta lingkungan belajar yang kondusif untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap bersaing di dunia global. Berikut ini adalah daftar penerima Beasiswa Unggulan 2024 jenjang magister beserta dengan Dosen Pembimbing Tesis dan Akademik: 

    1. Lucia Arum Sekar Meysari, S.Si
      DPT: Ganies Riza Aristya, S.Si., M.Sc., Ph.D dan Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc
    2. Nurul Hidayah, S.Pd
      DPT: Dr. rer. nat. Andhika Puspito Nugroho, M.Si.
    3. Wiwin Ariesti, S.Si 
      DPT: Dr.biol.hom. Nastiti Wijayanti, S.Si., M.Si.
    4. Anisa Diana Nastiti, S.Si
      DPT: Dr.biol.hom. Nastiti Wijayanti, S.Si., M.Si.
    5. Fiola Oktaweni, S.Si
      DPT : Dr. Maryani, M.Sc.
    6. Fianicha Shalihah, S.Pd
      DPT: Dr. med. vet. drh. Hendry T. S. S. G. Saragih, M.P. dan Nur Indah Septriani, S.Si., M.Sc., Ph.D.
    7. Muhammad Fikri Alfiansyah, S.Pd 
      DPT: Dr. Aprilia Sufi Subiastuti, S.Si. dan Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc
    8. Radinal Kautsar, S.Si. 
      DPT: Dr.biol.hom. Nastiti Wijayanti, S.Si., M.Si.
    9. Desi Anggarini, S.Si 
      DPT :  Rina Sri Kasiamdari, S.Si., Ph.D.
    10. Hanik Mustikawati, S.Si
      DPT : Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc. dan Dr. Bambang Retnoaji, M.Sc.

Dengan raihan Beasiswa Unggulan ini, mahasiswa Fakultas Biologi UGM diharapkan terus menginspirasi rekan-rekan mereka untuk terus berprestasi dan berkontribusi dalam pengembangan ilmu biologi di Indonesia. Fakultas Biologi UGM akan terus mendukung inisiatif mahasiswa dalam mengembangkan riset dan inovasi yang berdampak positif bagi masyarakat luas. 

Tim Peneliti Hiu Berjalan Halmahera Berhasil Meraih Hibah Penelitian dari Indonesian Youth Elasmobranch Scholarship (IYES)

Rilis Berita Jumat, 13 September 2024

Yogyakarta, 12 September 2024 – Tim peneliti yang terdiri dari 3 mahasiswa Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada berhasil mendapatkan hibah penelitian kompetitif melalui program Indonesian Youth Elasmobranch Scholarship (IYES), yang diselenggarakan oleh Konservasi Indonesia dan BRIN. Penelitian ini berjudul “Diet Analyses and Population Genetic Structure of Hemiscyllium halmahera“, atau Hiu Berjalan Halmahera dengan fokus pada analisis komposisi makanan serta struktur genetik populasi H. halmahera, spesies hiu berjalan endemik yang baru saja diberikan status perlindungan penuh oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan pada tahun 2023.


Proyek riset ini dipimpin oleh Calvin Muliawan (Biologi 2021), bersama anggota tim Andari Sekarningrum (Biologi 2020) dan Raihan Widarianto Putra (Biologi 2020), di bawah bimbingan Dr. Dwi Sendi Priyono, S.Si., M.Si., Dr. Rury Eprilurahman, S.Si., M.Sc. dari Laboratorium Sistematika Hewan, dan Akbar Reza, M.Sc. dari Laboratorium Ekologi dan Konservasi.

Penelitian ini memiliki dua tujuan utama, yaitu:

  1. Menginvestigasi komposisi makanan Hemiscyllium halmahera menggunakan metode faecal DNA (fDNA) metabarcoding, yang merupakan inovasi baru dalam menganalisis komposisi mangsa spesies ini secara non-invasif.
  2. Menganalisis struktur populasi, keanekaragaman genetik, dan konektivitas populasi H. halmahera melalui pendekatan molekuler di wilayah perairan Halmahera.
Dalam penelitian ini, tim akan menggunakan metode non-invasif yang mengedepankan keberlanjutan dan konservasi, mengingat spesies ini baru mendapatkan perlindungan penuh dari Kementerian Kelautan dan Perikanan Indonesia. Teknik fDNA cloacal swab untuk analisis diet Hemiscyllium halmahera adalah inovasi pertama untuk spesies ini dan diharapkan dapat membuka jalan bagi penelitian lebih lanjut mengenai hiu dan pari di wilayah Indonesia. Selain itu, tim juga akan melengkapi data mengenai struktur genetik populasi di wilayah Halmahera yang sudah ada.

Penelitian ini akan berlangsung dari September 2024 hingga Maret 2025, dan diharapkan menghasilkan data yang berguna untuk perencanaan konservasi serta pemahaman lebih dalam tentang ekologi hiu. Hasil dari penelitian ini juga akan mendukung pelibatan pemuda dalam upaya konservasi laut serta mendorong publikasi ilmiah dan penyusunan skripsi sarjana bagi anggota tim.

Penelitian ini selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG) 14: Life Below Water, yaitu melestarikan dan memanfaatkan secara berkelanjutan sumber daya laut. Selain itu, dengan melibatkan komunitas lokal dan mempromosikan praktik penelitian berkelanjutan, penelitian ini juga mendukung SDG 15: Life on Land serta SDG 17: Partnerships for the Goals melalui kolaborasi antara akademisi, kelompok konservasi, dan masyarakat lokal.

Tim peneliti mengucapkan terima kasih kepada Indonesian Youth Elasmobranch Scholarship (IYES) atas kesempatan dan pendanaan penuh untuk proyek ini, serta kepada dosen pembimbing yang telah memberikan dukungan dan bimbingan selama proses penelitian.

Fakultas Biologi UGM dan PT. Miconos Indonesia Selenggarakan Pelatihan Mikroteknik untuk Dosen dan Teknisi FKIP, Universitas Muhammadiyah Sukabumi

Rilis Berita Jumat, 13 September 2024

Fakultas Biologi, Universitas Gadjah Mada, melalui Laboratorium Struktur Perkembangan Hewan (SPH) dan Laboratorium Struktur Perkembangan Tumbuhan (SPT), bekerja sama dengan PT. Miconos Indonesia dengan Direktur Ahmad Nugraha Bayu Mukti, S.T., M.B.A. berhasil menyelenggarakan pelatihan mikroteknik pada tanggal 10-12 September 2024. Pelatihan ini diikuti oleh lima orang dosen dan teknisi dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Muhammadiyah Sukabumi.


Kegiatan ini dawali dengan sambutan Kepala Laboratorium SPH, Dr. Ardaning Nuriliani, S.Si., M.Kes. mewakili kedua laboratorium dan dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerja sama dan Alumni, Dr. Eko Agus Suyono, M.App.Sc. Beliau berdua menyatakan bahwa pelatihan tersebut merupakan upaya Fakultas Biologi untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam mikroteknik, serta membangun jembatan kolaborasi antar lembaga pendidikan. Fakultas Biologi berharap pelatihan tersebut menjadi awal dari kerjasama yang lebih erat dan berkelanjutan.

Pelatihan tersebut mencakup sesi pemberian materi dan praktikum dengan fokus pada metode paraffin, sebuah teknik penting dalam bidang mikroteknik. Kegiatan ini dipandu oleh tim pengajar yang terdiri dari tujuh dosen dan dua teknisi dari Laboratorium SPH, serta dua dosen dan satu teknisi dari Laboratorium SPT. Selama pelatihan, para peserta secara aktif berpartisipasi dalam diskusi dan menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap materi yang diberikan.

Selain sebagai ajang peningkatan kompetensi, kegiatan ini juga berkontribusi pada upaya mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG) No. 4 tentang pendidikan berkualitas, SDG No. 10 mengenai pengurangan ketimpangan khususnya dalam bidang pendidikan, serta SDG No 17 mengenai kemitraan untuk mencapai tujuan. Dengan demikian, pelatihan ini tidak hanya bermanfaat bagi para peserta, tetapi juga membantu memperkuat pendidikan yang lebih berkualitas di Indonesia. Pelatihan mikroteknik ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi institusi pendidikan lain untuk terus meningkatkan kualitas pengajaran, khususnya dalam bidang-bidang spesifik seperti mikroteknik, demi tercapainya pendidikan yang unggul dan berdaya saing global.
1…2526272829…203

Akreditasi

Berita Terakhir

  • Sebagai Upaya Menjaga Mutu Pendidikan, Fakultas Biologi UGM Gelar Workshop Akademik
  • Laboratorium Genetika dan Pemuliaan Fakultas Biologi UGM Terima Praktik Kunjungan Lapangan dari Mahasiswa Program S2 Ilmu Laboratorium Klinis, Universitas Muhammadiyah Semarang
  • PkM Desa Mitra 2025: Edukasi Budidaya Vertikultur untuk Siswa SDN Pusmalang Kalurahan Wukirsari, Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman #2
  • Kolaborasi Mahasiswa Pascasarjana Biologi UGM dalam Youth Leadership Camp for Climate Crisis 2025 Pemuda Bergerak untuk Pangan Laut dan Aksi Iklim Berbasis Komunitas
  • SEMINAR HASIL PENELITIAN MAHASISWA PROGRAM DOKTOR BIOLOGI SEMESTER GENAP 2024/2025
Universitas Gadjah Mada

UNIVERSITAS GADJAH MADA

FAKULTAS BIOLOGI
Jalan Teknika Selatan, Sekip Utara,
Yogyakarta 55281
biologi-ugm@ugm.ac.id
Telepon/Fax: +62 (274) 580839

Tentang Kami

  • Sejarah
  • Organisasi
  • Staff
  • VISI, MISI & TUJUAN
  • Biodiversitas
  • Informasi Publik

KEMAHASISWAAN

  • Pelayanan Mahasiswa
  • Organisasi Mahasiswa
  • Pengajuan Kerja Praktik Lapangan
  • Izin Penelitian Lapangan

Akademik

  • Peraturan Akademik
  • Pengumuman Akademik

Survei Kepuasan Layanan

  • Survei Layanan Akademik
  • Survei Layanan KASDM
  • Survei Layanan P2MKSA
  • Survei Layanan Laboratiorum
  • Survei Layanan K5L dan Driver

Akreditasi

  • Image 1
  • Image 2
  • Image 3

© 2024 FAKULTAS BIOLOGI UNIVERSITAS GADJAH MADA

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY