Hari Rabu, 8 Januari 2020 Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM) mendapatkan kunjungan dari dr. E.A.A.M. (Liesbeth) van Welie dari Leiden University dan Zweta Manggarani sebagai akademik koordinator dan Student office of Leiden University di Indonesia. Dalam kunjungan singkat tersebut, rombongan diterima oleh Dekan Fakultas Biologi, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc., Wakil Dekan Bidang Kerjasama Dr. Eko Agus Suyono, M.App.Sc., Dosen Biologi UGM alumni Leiden University Dr. Tri Rini Nuringtyas, M.Sc., Kepala Departemen Biologi Tropika Dr. Endang Semiarti, M.S.,M.Sc., Sekertaris Departmen Biologi Tropika Associate Prof. Dr. Slamet Widianto, S.Si., dan Dr. Bambang Retnoaji, M.Sc. sebagai Supervisor Zebra fish Project.
Dari kantor dekanat Fakultas Biologi UGM, rombongan melanjutkan kunjungan ke Laboratorium Struktur Perkembangan Hewan (SPH) di lantai 1 gedung A. Seluruh tim Zebra fish telah siap menerima kunjungan, dengan Luthfi Nurhidayat, S.Si, M.Si. dan Nur Indah Septriani, M.Sc. Ph.D., sebagai penerima tamu. Terjadi perbincangan yang hangat dan bermakna akademis dengan mahasiswa tim research Zebra fish dan Aquatic Research, terdapat 1 mahasiswa S3 dan 7 mahasiswa S2 yang turut berdiskusi. Diskusi diawali dengan pemutaran video Penelitian Lab SPH oleh Ariel Hanaya, S.Si dan Bagas Lantip Prakasa, S.Si. sebagai asisten Lab. Diskusi kemudian berkembang tentang tema tema penelitian yang saat ini sedang dilakukan di Lab. SPH, yaitu ada yang saat ini sedang penelitian tentang penggunaan Zebra fish untuk pengobatan diabetes dengan menggunakan tanaman uwi, ada juga yang saat ini sedang meneliti tentang angiogenesis pada jantung zebra fish, ada juga yang mengembangkan penelitian tentang manggis dan pengaruhnya pada penyakit ikan, dan beberapa penelitian lainnya.
Latar belakang dari kunjungan ini adalah karena adanya MoU antara UGM dan Leiden University terkait research tentang Zebra fish yang saat ini sedang dikembangkan. Selain itu, juga ingin mengetahui kondisi terkini zebra fish yang beberapa waktu yang lalu diberikan oleh Lab. Zebra fish di Leiden University. Setelah puas berada di Lab SPH dan berdikusi dengan mahasiswa, rombongan mengakhiri kunjungan ini dengan meninjau fasilitas pemeliharan ikan outdoor milik Fakultas Biologi UGM. (Anita Raharjeng)