Laboratorium Genetika dan Pemuliaan (Genmul) Fakultas Biologi UGM sejak tahun 2015 bersama 17 laboratorium lainnya di lingkungan UGM bergabung menjadi afiliasi Laboratorium Penelitian Pengujian Terpadu (LPPT) UGM. LPPT sebagai laboratorium induk untuk proses akreditasi ISO/IEC 17025:2005 laboratoriun pengujian. Merujuk pada laman web BSN bahwa “Masih sedikit lab yang dimiliki perguruan tinggi mendapatkan akreditasi, padahal dengan akreditasi akan meningkatkan kepercayaan bahwa lab tersebut kompeten melakukan kegiatan penilaian kesesuaian”. Oleh karena itu, akreditasi ini merupakan komitmen Fakultas Biologi UGM dalam menjaga mutu hasil pengujian dan peneltian.
Setelah tahun 2021, lab Genmul berhasil mempertahankan status sebagai laboratorium penguji terkareditasi sampai dengan tahun 2026. Selanjutnya, sebagai proses penjaminan mutu laboratorium pengujian dan kalibrasi, LPPT UGM menjalani onsite assessment survailen 1 oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN) pada 7-8 November 2022. Tim asesor KAN dipimpin oleh asesor kepala ibu Lena Angraeni dari Badan Standardisasi Nasional (BSN) akan melaksanakan beberapa agenda, diantaranya surveilen ke-1, penambahan ruang lingkup dan witness. Pada laboratorium genmul telah dilakukan asesmen oleh asesor Dr. drh. Agus Wiyono dari Pusat Riset Veteriner BRIN. Materi asesmen diantaranya adalah butir No 6 dan 7 standar ISO/IEC 17025:2017 yaitu bidang SDM dan Proses. Besar harapan proses survailen ini akan memotivasi laboratorium genmul untuk terus menjaga mutu dan mengembangkan kompetensinya sebagai laboratorium pendidikan dan pengujian.
Laboratorium Genetika dan Pemuliaan memiliki 2 parameter yang terakreditasi KAN, yaitu pengujian jumlah dan panjang kromosom serta pengujian uji similaritas untuk hubungan kekerabatan. Afiliasi dan terakreditasinya beberapa parameter ini diharapkan dapat memotivasi laboratorium-laboratorium di Fakultas Biologi UGM lainnya agar memiliki parameter yang terakreditasi KAN. Implikasi selanjutnya Laboratorium dengan parameter terakreditasi dapat menjadi rujukan mitra atau instansi lain untuk pengujian maupaun uji profisiensi.