BEM’s Recruitment for Leadership and Teamwork (BRILIANT) 2025

Pada tanggal 10 September hingga 30 November 2025 telah dilaksanakan rangkaian kegiatan BRILIANT BEM Biologi 2025 dengan tema Leading with Purpose, Shining with Integrity. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan BEM Biologi kepada calon anggota BEM 2025/2026 (candrarupa) serta mempererat hubungan antara candrarupa dan pengurus BEM Biologi. Seluruh kegiatan dilaksanakan secara luring di Fakultas Biologi dan Omah Babadan.


Rangkaian kegiatan diawali dengan first gathering yang dilaksanakan pada 10 September 2025 pukul 16.30–20.30 WIB. Kegiatan ini diawali dengan pembukaan dan sambutan oleh Nur Rahma Irsanah selaku koordinator lapangan serta Muhammad Haidar Ali selaku Ketua BEM Biologi UGM 2025 Kabinet Jivana Pradibta. Selanjutnya dilakukan pengenalan tema, tagline, serta pengenalan BEM Biologi oleh Ketua BEM Biologi. Kegiatan dilanjutkan dengan roleplay setiap departemen, ice breaking, serta penyampaian timeline dan tata tertib kegiatan, kemudian ditutup dengan dokumentasi dan penutupan oleh MC.

Kegiatan BRILIANT class 1 dilaksanakan pada 27 September 2025 pukul 12.30–17.30 WIB. Acara diawali dengan pembukaan oleh MC dan games sebagai pengantar kegiatan. Selanjutnya dilaksanakan pematerian sesi I oleh Emanuel Prince mengenai Know the Basic Skills of BEM Biology Staff dan pematerian sesi II oleh Aulia Annisa Zahra mengenai keadministrasian BEM Biologi. Kegiatan dilanjutkan dengan quick quest, penyampaian penugasan, pemberian badges, dokumentasi, serta penutupan oleh MC.

Kegiatan BRILIANT class 2 dilaksanakan pada 18 Oktober 2025 pukul 12.30–16.15 WIB. Pematerian sesi I disampaikan oleh Muhammad Nurul Fathoni Adha mengenai Know the Basic Skills of BEM Biology Staff dan pematerian sesi II oleh Arrum Minafa Quthrotun Nada mengenai administrasi keuangan. Setelah pematerian, kegiatan dilanjutkan dengan quick quest dan pembacaan penugasan. Acara ditutup dengan pemberian badges, dokumentasi, dan penutupan oleh MC.

Kegiatan BRILIANT plan and action dilaksanakan pada 1 November 2025 pukul 10.00–16.00 WIB. Acara diawali dengan pembukaan oleh MC dan briefing singkat setiap kelompok. Selanjutnya, candrarupa melaksanakan action plan yang telah disusun. Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi problem solving dan simulasi audiensi dekanat, kemudian ditutup dengan penugasan, dokumentasi, dan penutupan oleh MC.

Kegiatan BRILIANT intensive discussion dilaksanakan pada 25–26 November 2025 pukul 16.00–21.00 WIB. Kegiatan ini diawali dengan proses registrasi candrarupa. Selanjutnya dilaksanakan wawancara candrarupa yang dilakukan secara individu sebagai bagian dari evaluasi dan pendalaman pemahaman candrarupa terhadap BEM Biologi. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar.

Acara puncak BRILIANT wrap up dilaksanakan pada 29–30 November 2025 di Omah Babadan. Pada hari pertama, kegiatan diawali dengan pembukaan dan sambutan oleh Nur Rahma Irsanah selaku koordinator lapangan serta Muhammad Haidar Ali selaku Ketua BEM Biologi UGM 2025 Kabinet Jivana Pradibta. Selanjutnya dilaksanakan kegiatan candrarupa exploration point dan pematerian oleh Firchamy Vuqi Aulia mengenai sejarah BEM Biologi, kemudian dilanjutkan dengan pentas seni dan waktu istirahat. Pada hari kedua dilaksanakan acara puncak berupa pelantikan candrarupa yang ditutup dengan pembagian hadiah, penyerahan sertifikat, dan dokumentasi.

Secara keseluruhan, rangkaian kegiatan BRILIANT BEM Biologi 2025 terlaksana dengan baik dan sesuai dengan perencanaan. Seluruh kegiatan berjalan tertib serta mendapat antusiasme yang baik dari peserta. Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan candrarupa memiliki pemahaman yang lebih mendalam mengenai BEM Biologi serta siap berkontribusi secara aktif dalam kepengurusan selanjutnya. [Penulis: BEM]

Prestasi Kontingen Fakultas Biologi dalam Porsenigama 2025

Pekan Olahraga dan Seni Universitas Gadjah Mada atau Porsenigama merupakan sebuah ajang perlombaan di bidang olahraga dan seni yang diselenggarakan secara tahunan oleh Universitas Gadjah Mada. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi tempat bagi para mahasiswa untuk menyalurkan bakat dan minatnya di bidang olahraga dan seni. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi ajang bagi atlet serta seniman berbakat dari berbagai fakultas dan sekolah untuk meraih prestasi serta mengharumkan nama baik pribadi maupun fakultas. Porsenigama 2025 diselenggarakan secara offline pada tanggal 19 Oktober–23 November 2025. Porsenigama tahun ini mengangkat tema “Jejak Masa, Bekal untuk Melaju” yang melambangkan Porsenigama 2025 akan menjadi kegiatan yang mewujudkan semangat kebersamaan dan sportivitas atlet maupun seniman.


Pada tahun ini, Fakultas Biologi turut berpartisipasi pada 29 cabang lomba yang terdiri dari 15 cabang olahraga dan 14 tangkai seni. Fakultas Biologi berhasil memperoleh juara pada cabang olahraga Atletik, Berkuda, dan Taekwondo, serta pada tangkai seni Vokal Grup dan Cipta Puisi. Cabang olahraga Atletik yang diwakili oleh Artila Damayanti Pratiwi (2025) berhasil memperoleh medali perak pada kategori Tolak Peluru dan Lompat Jauh. Cabang olahraga Berkuda kategori Preliminary Introductory German Test yang diwakili oleh Diandra Azhariyavi Insiraty (2023) berhasil memperoleh medali perak. Pada cabang olahraga Taekwondo kategori Putri Kyourugi U-67 yang diwakili oleh Aulia Faza Dyasti (2023) berhasil memperoleh medali perak serta kategori Putra Kyourugi U-87 yang diwakili oleh Arsya Fagam Pramudya Deas (2025) berhasil memperoleh medali perunggu. Selanjutnya, pada tangkai seni Vokal Grup yang diwakili oleh Widyadhari Tara Jagaddhita (2024), Jevan Nathaniel Malau (2024), Muhammad Humam Rafi’i (2024), Jaimie Wahab (2024), Rachel Aleya Andriana (2024) dan Lutfina Nuri Fahmida (2024) berhasil memperoleh medali emas. Sementara itu,  pada tangkai seni Cipta Puisi yang diwakili oleh Azka Nabilah Azzahra (2025) berhasil memperoleh medali perak.

Semua prestasi gemilang yang diraih patut diapresiasi dan diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para mahasiswa Fakultas Biologi untuk terus menorehkan prestasi di bidang olahraga dan seni. Prestasi-prestasi tersebut diharapkan tidak hanya menjadi akhir dari usaha yang telah dilakukan, namun juga dapat membangkitkan semangat dan sportivitas untuk berlaga di Porsenigama pada tahun mendatang. [Penulis: BEM]