Pada tanggal 13 hingga 16 Mei 2024, gelaran Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (ON-MIPA) menyapa peserta-peserta dari berbagai belahan tanah air di Universitas Hasanudin, Makassar. Acara prestisius ini menjadi panggung bagi para mahasiswa untuk menampilkan kemampuan mereka dalam bidang matematika dan ilmu pengetahuan alam.
Pada ajang ini, Universitas Gadjah Mada (UGM) menorehkan prestasi gemilang dengan menyandang predikat sebagai juara umum ke-3, di belakang ITB dan UI, dengan mengumpulkan 12 medali dan 3 penghargaan honorable mention dari 4 bidang yang dipertandingkan.
Tak lupa, bidang Biologi turut menyumbangkan prestasi gemilang bagi UGM dengan meraih 4 penghargaan bergengsi, yang terdiri dari 1 medali perak, 1 medali perunggu, serta 2 penghargaan honorable mention.
Kehadiran mahasiswa Fakultas Biologi UGM menjadi kebanggaan tersendiri dalam pencapaian ini. Dari keempat penghargaan tersebut, dua di antaranya diraih oleh mahasiswa Fakultas Biologi UGM. Tsaqifa Zuhayra Emery Bagus, angkatan 2023, mampu meraih medali perak, sementara Syafira Nurul Aisya, mahasiswa angkatan 2021, berhasil memperoleh predikat honorable mention.
Pencapaian ini menjadi bukti nyata bahwa dedikasi dan kerja keras mahasiswa Fakultas Biologi UGM tidaklah sia-sia. Semangat juang mereka telah membawa nama baik almamater ke tingkat nasional, memberikan inspirasi bagi mahasiswa lain untuk terus berprestasi di masa mendatang. Semoga prestasi ini juga menjadi pijakan untuk meraih keberhasilan yang lebih gemilang di masa yang akan datang.