• UGM
  • Portal Simaster
  • IT Center
  • Webmail
  • KOBI
  • Bahasa Indonesia
    • English
  • Informasi Publik
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
Fakultas Biologi
  • Tentang Kami
    • Sejarah
    • Visi, Misi & Tujuan
    • Organisasi
    • Staff
      • Tenaga Pendidik
      • Tenaga Kependidikan
      • Kepakaran dan Topik Riset Dosen
    • Fasilitas
      • Laboratorium
      • Kebun Biologi
      • Perpustakaan
      • Museum Biologi
      • Konsultasi Kesehatan Mental
    • Galeri
      • Gedung Fakultas
      • Museum Biologi
      • Penelitian
      • Gama Melon
  • Akademik
    • Program Sarjana
      • Visi, Misi, dan Tujuan
      • Matakuliah S1
      • Pendaftaran Skripsi
      • Pendaftaran Ujian Skripsi
      • Pendaftaran Yudisium
      • Pendaftaran Wisuda
      • Klaim MK Ekstrakurikuler
    • IUP
    • Program Profesi
      • Apa itu PKKH ?
      • Sejarah Pendirian Program Studi PKKH
      • Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran Program Studi PKKH
      • Kompetensi Lulusan Program Studi PKKH
      • Bahan Kajian dan Profil Lulusan Program Studi PKKH
      • Kurikulum Program Studi PKKH
      • Pendaftaran Mahasiswa Baru PKKH
      • Informasi dan FAQ Program Studi PKKH
    • Program Magister
      • Deskripsi Program Magister Biologi
      • Mata Kuliah S2
      • Struktur Kurikulum Program Magister
      • Info Pendaftaran
      • PENDAFTARAN UJIAN KOMPREHENSIF
      • Pendaftaran Ujian Tesis
      • pendaftaran yudisium
      • Pendaftaran Wisuda
      • Tracer Study
    • Program Doktor
      • Visi, Misi, Tujuan, & Sasaran Program Doktor Biologi
      • Kurikulum Program Doktor
      • Info Pendaftaran
      • Pendaftaran Ujian Komprehensif
    • Akreditasi dan Jaminan Mutu
  • PENELITIAN & PENGGABDIAN
    • Pengelolaan Sampah
  • Kerja Sama
  • Alumni
    • Berita Alumni
    • BCADC (Web Alumni)
    • Data Kabiogama Pascasarjana
    • Data Kabiogama Sarjana
  • Beranda
  • 2024
  • hal. 23
Arsip:

2024

Tasyakuran Dies Natalis ke-69 Fakultas Biologi UGM: Semarak Penuh Kebersamaan

Rilis Berita Senin, 23 September 2024

Yogyakarta, Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali merayakan Dies Natalis ke-69 dengan rangkaian acara Tasyakuran yang digelar meriah pada hari Kamis, 19 September 2024, di Auditorium Biologi Tropika. Acara ini diselenggarakan setelah sesi Rapat Terbuka Senat Fakultas Biologi UGM yang telah berlangsung pada pagi harinya. Rapat terbuka tersebut menjadi bagian dari perayaan resmi Dies Natalis sebelum dilanjutkan dengan acara tasyakuran pada siang hari.


Acara tasyakuran berlangsung penuh kehangatan dan dihadiri oleh pimpinan fakultas, para dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, Dharma Wanita Persatuan Unit Fakultas Biologi serta tamu undangan. Pembukaan acara dipandu oleh Asrindon, S.I.Kom. dan Annisa Mawarni, S.Si., yang menghidupkan suasana dengan gaya penuh canda.

Dekan Fakultas Biologi UGM, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc., memberikan sambutan dengan berfokus mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus dan civitas Fakultas Biologi. “Tidak semua lembaga pendidikan bisa sampai hingga 69 tahun, sehingga kita patut bersyukur karena sampai saat ini Fakultas yang kita cintai ini masih eksis dan masih terus berkembang,” ucap Prof. Budi.

Setelah itu, prosesi potong tumpeng dilakukan oleh Ketua Senat, didampingi Dekan dan Wakil Dekan, dengan potongan tumpeng pertama diberikan kepada dosen termuda Fakultas Biologi, Aryo Seto Pandu Wiranto, S.Si., M.Sc., dan potongan tumpeng kedua diberikan kepada Ketua Dies Natalis ke-69 Bapak Abdul Razaq Chasani, S.Si., M.Sc., Ph.D.
Selain prosesi tumpeng, acara tasyakuran diisi dengan berbagai hiburan dari dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Penampilan Mefi yang merupakan maskot Biologi, Bio Line Dance dengan lagu “Kupu-Kupu”, puisi dari Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono,M.Agr.Sc. yang berjudul 3K+69, persembahan lagu oleh Fani Sukria dan Kalleb William serta flash mop Gugur Gunung turut meramaikan suasana.

Setelah sesi hiburan, acara dilanjutkan dengan pemberian kenang-kenangan kepada Dosen dan Tenaga Kependidikan purna karya pada tahun 2024, yaitu untuk Dr. Siti Sumarmi, Slamet Riyadi, Haryanto, dan Harjana.

Fakultas Biologi UGM juga memberikan penghargaan kepada tenaga kependidikan terbaik tahun 2024, di antaranya Siti Nur Haidah, S.E. (Administrasi), Yuni Hartati (Laboratorium), Maria (Kebersihan dan Lingkungan), serta Dwi Ristanto (K5L). Penghargaan mahasiswa berprestasi dari program sarjana dan pascasarjana juga turut diumumkan, yaitu Ridho Nur Alam (Program Sarjana Kategori Akademik), Maidira Marsa (Program Sarjana Kategori Olahraga), Kheysa Alvina Handayani (Program Sarjana Kategori Seni), dan Aryan Mustamin (Program Pascasarjana Kategori Akademik).

Dalam sesi selanjutnya, sebagai bentuk komitmen lingkungan, Fakultas Biologi menyerahkan tumbler secara simbolis yang nantinya akan dibagikan kepada seluruh mahasiswa baru angkatan 2024 dalam kampanye pengurangan sampah plastik di lingkungan kampus. Dilakukan juga penyerahan Bantuan Pendidikan dari Dharma Wanita Persatuan Unit Fakultas Biologi UGM untuk 8 mahasiswa yang telah diseleksi oleh tim Akademik atas persetujuan Dekan.

Acara ditutup dengan sesi pengundian doorprize, yang semakin memeriahkan suasana tasyakuran. Selain dari Fakultas Biologi sendiri, doorprize juga berasal dari CV. Tri Mitra Jaya, CV. Asih Manunggal, PT. Diastika Biotekindo, BPR Bank Bantul (Perseroda), serta WK Group. Tasyakuran Dies Natalis ke-69 Fakultas Biologi UGM berakhir dengan harapan agar fakultas terus berkarya, berinovasi, dan semakin mendunia.

Selamat Ulang Tahun ke-69 Fakultas Biologi UGM!

Fakultas Biologi UGM luncurkan Integrated Genome Factory (IGF) untuk Layanan Penelitian Multi-Omik

Rilis Berita Senin, 23 September 2024

Bertepatan dengan peringatan Dies Natalis Fakultas Biologi UGM ke-69, Fakultas Biologi UGM meluncurkan Integrated Genome Factory (IGF). Peluncuran dilaksanakan dalam acara Rapat Terbuka Senat Fakultas Biologi UGM dengan tajuk “Biologi Berkarya, Biologi Mendunia” pada 19 September 2024 di Auditorium Biologi Tropika, Fakultas Biologi, Universitas Gadjah Mada. IGF diresmikan oleh Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG(K)., Ph.D. dengan secara simbolis memulai prosedur sekuensing menggunakan platform Oxford Nanopore Technology (ONT).


IGF memiliki beberapa fasilitas mutakhir, yaitu ONT PromethION 24 yang memiliki kapasitas pembacaan DNA 720 Gb/hari serta dilengkapi Data acquisition Unit (DAU) dengan quad GPU Nvidia A100 320 Gb dan 160 Core CPU. Selain itu, terdapat automate liquid handler Opentrons Flex dan Automate DNA extraction yang mampu automatisasi library preparation secara presisi dalam kapasitas besar. Fasilitas tersebut diperoleh dari pendanaan kemitraan Panin Bank yang dikelola oleh Yayasan Satriabudi Dharma Setia (YSDS) serta IUCfE (Inter University Center for Exellence) dari Dirjen DIKTI dengan tujuan menjadikan Universitas Gadjah Mada sebagai pemimpin konsorsium sekaligus Center of Exellence ONT Sequencing di Indonesia. Selain itu, IGF juga mendapat dukungan inkubasi sebagai biotech start up dari Innovative Academy UGM untuk terus berkembang meningkatkan skala bisnisnya.

Fakultas Biologi UGM terus mendorong upaya kolektif dalam memanfaatkan dan melestarikan keanekaragaman hayati sebagai sumber pangan, energi, bahan baku obat sekaligus menjaga kesehatan dan keseimbangan ekosistem. Dekan Fakultas Biologi UGM menegaskan fasilitas tersebut diharapkan dapat mendukung ekosistem penelitian, tidak hanya genomik tetapi hingga multi-omics di bidang biodiversitas, pangan, dan kesehatan serta bermuara pada peningkatan daya saing bangsa. Dengan adanya unit layanan ini, diharapkan dapat mendukung SDGs nomor 4 (quality education) dan nomor 9 (industry, innovation, and infrastructure).

Soroti Permasalahan Lingkungan dari Limbah Industri, Mahasiswi Biologi Raih Juara 3 Essay Competition Perta Event di IPB University

PrestasiRilis BeritaTajuk Senin, 23 September 2024

Mahasiswi jenjang S1 Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada angkatan 2022 atas nama Kotimah berhasil meraih Juara 3 dalam ajang essay competition Perta Event yang diadakan oleh Institut Pertanian Bogor (IPB University). Perta Event essay competition merupakan ajang perlombaan yang ditujukkan kepada seluruh mahasiswa aktif dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Perlombaan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam berpikir kritis dan menganalisis permasalahan di sekitar dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045. Pada tahun ini, Perta Event mengangkat tema “Smart Generation, Brilliant Future” dengan berfokus kepada peran gen Z dalam mencetuskan solusi inovatif dari permasalahan di berbagai bidang, seperti lingkungan, pendidikan, teknologi, sosial budaya, dan ketahanan pangan. Kompetisi ini dilaksanakan mulai tanggal 13 Agustus 2024 dengan melibatkan serangkaian tahapan, meliputi tahap administrasi dan pengumpulan naskah essay, kemudian dilanjutkan dengan tahap presentasi.

 

 

Setelah melalui rangkaian seleksi administrasi dan pengumpulan naskah karya essay, Kotimah berhasil masuk ke dalam 5 besar karya terbaik dan berkesempatan untuk mempresentasikan gagasan idenya secara daring pada Selasa, 17 September 2024. Kotimah mengangkat sub-tema lingkungan, dengan menyoroti permasalahan pencemaran dari limbah industri khususnya limbah pewarna sintetis yang kian hari memberikan dampak buruk bagi lingkungan. Pada ajang lomba ini, Kotimah mencetuskan sebuah ide inovatif berupa penggunaan mikrobia dari hasil fermentasi larutan teh dan gula sukrosa sebagai penghasil pewarna alami dan dapat menjadi pengganti dari pewarna sintetis. Oleh karena itu, Kotimah berharap inovasi pewarna alami dari mikrobia ini dapat diimplementasikan mulai dari skala kecil (masyarakat) hingga skala besar (industri) di Indonesia untuk mewujudkan lingkungan hijau yang berkelanjutan. [Penulis: Kotimah].

Penyuluhan Tata Cara Pemeliharaan dan Potensi Telur Ayam Maron di Dusun Pajangan, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta

Pengabdian kepada Masyarakat Minggu, 22 September 2024

Pada tanggal 21 September 2024, Dr. drh. Hendry Trisakti Saragih, M.P., dari Fakultas Biologi, Universitas Gadjah Mada, memaparkan tata cara pemeliharaan ayam maron kepada warga Dusun Pajangan, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta. Acara tersebut dibuka dengan sambutan oleh Dr. Ardaning Nuriliani, S.Si., M.Kes., yang menjelaskan bahwa kerja sama antara Fakultas Biologi, UGM dengan Dusun Pajangan telah berlangsung sejak tahun 2019 dan juga melibatkan mahasiswa dari Fakultas Biologi, UGM. Pada tahun 2024, program pengabdian kepada masyarakat di Dusun Pajangan meliputi Program Hibah Desa Mitra dan MBKM-PkM. Ketua RW 16 Dusun Pajangan, Bapak Sumadi, menyampaikan dukungannya terhadap program tersebut yang dikoordinir oleh Bapak Gunardi, S.Si., selaku Ketua Takmir Masjid Jami’ Darussalam Pajangan.


Pada kesempatan ini sebagai salah satu kegiatan dari rangkaian Program Hibah Desa Mitra di Desa Wedomartani, Dr. drh. Hendry Saragih, M.P. menjelaskan mengenai manajemen pemeliharaan ayam maron, desain kandang yang ideal, serta pembuatan pakan sederhana dengan memanfaatkan limbah organik dari lingkungan sekitar. Ayam maron merupakan hasil persilangan ayam betina Arab dengan jantan Lingnan, yang tumbuh lebih cepat dibandingkan ayam kampung dan sudah bisa bertelur pada umur tujuh bulan. Potensi ayam maron untuk membantu meningkatkan ekonomi masyarakat sangat tinggi karena telur yang dihasilkan menyerupai telur ayam kampung dan dapat dijual dengan harga tinggi.

Budidaya ayam maron ini sejalan dengan beberapa Sustainable Development Goals (SDG), antara lain no. 1. mengentaskan kemiskinan/no poverty karena ayam maron dapat bertelur relatif cepat dalam jumlah banyak dan potensial untuk dijual dengan harga tinggi, no. 2. menghilangkan kelaparan/sero hunger dan no. 3. kesehatan yang baik/good health and well being karena telur ayam maron juga dapat dimanfaatkan untuk pemenuhan gizi keluarga, sekaligus mendukung SDG no 12. konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab/responsible consumption and production karena pemeliharaan ayam ini tidak hanya mengurangi limbah organik tetapi juga menghasilkan pupuk yang berguna bagi tanaman. Para peserta yang hadir antusias dalam diskusi, terutama mengenai pembuatan pakan ayam dan ide untuk mendirikan posyandu ayam.

Dikru Keilmuan Ekologi Lanskap Calon Seedling Kelompok Studi Arsitektur Taman (KSAT) 2024

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Minggu, 22 September 2024

Pada hari Sabtu, 14 September 2024, telah dilaksanakan kegiatan Diklat Ruang (Dikru) Ekologi Lanskap Calon Seedling KSAT, yaitu salah satu rangkaian kegiatan Open Recruitment KSAT. Dalam rangkaian Open Recruitment KSAT diadakan Dikru dari masing-masing Sub-Divisi Keilmuan kepada Calon Anggota Baru KSAT 2024 (Calon Seedling). Pada Dikru Keilmuan kedua yaitu pematerian dasar Ekologi Lanskap yang disampaikan Sub-Divisi Keilmuan Ekologi Lanskap KSAT yang dilaksanakan secara luring di Ruang X Fakultas Biologi UGM. Kegiatan Dikru Keilmuan Ekologi Lanskap bertujuan untuk memperkenalkan dasar-dasar Ekologi Lanskap, beserta unsur-unsurnya kepada Calon Seedling KSAT.

 

 

Kegiatan Dikru Keilmuan Ekologi Lanskap diawali dengan pembukaan dan doa oleh MC, yaitu Ardelia Shafaa Nabiilah dan Alivianissa Maheswari (KSAT 2023). Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi pematerian yang disampaikan oleh Syafa Erista Hidayah dan Anis Rahmatillah (KSAT 2021) dari Sub-Divisi Keilmuan Ekologi Lanskap. Materi yang disampaikan, meliputi pengertian ekologi lanskap, komponen ekosistem dan aliran energi, interaksi dalam taman, peran dan pengaruh parfiskim (parameter fisikokimia), serta contoh peran ekologi lanskap dalam suatu taman.

Setelah kegiatan pematerian selesai, Calon Seedling dibagi menjadi lima kelompok untuk melakukan kegiatan outdoor dari masing-masing post pematerian. Kegiatan outdoor untuk Calon Seedling yaitu menggunakan alat-alat ekologi lanskap sebagai praktik pengukuran parameter fisikokimia pada taman yang ada di Fakultas Biologi, antara lain yaitu taman samping Masjid Al Hayat Biologi, taman MSIBC, taman belakang Auditorium Biologi Tropika, dan Hutan Biologi. Setelah itu, Caseed dibimbing untuk berpindah tempat ke halaman depan Biodas Biologi UGM untuk melakukan games outdoor dan Ruang X untuk games indoor serta review pematerian yang telah dipelajari. Setelah selesai, kegiatan Dikru Ekologi Lanskap KSAT ditutup dengan doa penutupan dan dokumentasi bersama.

Kegiatan Diklat Ruang Ekologi Lanskap KSAT berjalan dengan lancar dan tepat waktu. Dengan terlaksananya Diklat Ruang Ekologi Lanskap KSAT Biologi UGM, diharapkan Calon Seedling KSAT memiliki pemahaman dasar sekaligus dapat mempraktikan unsur-unsur Ekologi Lanskap serta dapat berdinamika bersama melalui rangkaian kegiatan diklat ruang yang akan dilaksanakan berikutnya. Selain itu, semoga KSAT dapat semakin mengakar kuat supaya Berakar Kokoh Menembus Peradaban sehingga dapat menjadi kelompok studi yang memiliki kebermanfaatan bagi lingkungan sekitar, akademisi, hingga ke masyarakat luas. [Penulis: Panitia Open Recruitment KSAT 2024]

Diklatsar CAM XXVII Matalabiogama: Fun Caving ke Gua Cerme

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Minggu, 22 September 2024

Fun Caving merupakan salah satu dari rangkaian acara DIKLATSAR CAM XXVII Matalabiogama tahun 2024. Acara ini dilakukan sebagai praktik dari pematerian caving yang sudah dilakukan sehari sebelumnya. Fun caving dilaksanakan pada hari Minggu, 15 September 2024 mulai pukul 07.00-15.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh 9 orang CAM XXVII, 5 orang AM XXVI, dan 3 orang D25. Sebelum melakukan jelajah gua pada hari Minggu, sebelumnya sudah disiapkan peralatan kelompok yang diperlukan, kemudian dilakukan briefing keberangkatan dan perlengkapan pribadi yang harus dibawa.

 

 

Pada pukul 07.00 seluruh peserta kegiatan sudah kumpul di sekretariat bersama Fakultas Biologi UGM kemudian dilakukan pengecekan barang-barang wajib. Setelah semua perlengkapan sudah aman, leader dan sweeper ditentukan, perjalanan menuju Gua Cerme dimulai. Seluruh peserta berangkat bersama dari Fakultas Biologi UGM pada pukul 08.00 dan sampai di lokasi tujuan sekitar pukul 10.00 WIB. Sebelum memulai susur gua, masing-masing peserta mendapat free time untuk eksplor wilayah sekitar dan beristirahat. Susur gua baru dimulai pada pukul 12.00 WIB. Selama jelajah gua, terdapat guide yang memandu dan menjelaskan hal-hal menarik yang terdapat di gua.

Gua Cerme terletak di dua wilayah, yakni bagian mulut gua di kabupaten Bantul, serta ujung gua terletak di kabupaten Gunungkidul. Panjang gua gua ini sekitar 1,2 km dengan waktu tempuh 1,5-2 jam. Selama berada di dalam gua, ditemukan aliran air, stalaktit, stalagmit, serta hewan penghuni gua. Hewan yang ditemui selama susur gua diantaranya kelelawar, jangkrik, serta hewan dari subphylum crustacea. Hal menarik lainnya adalah sensasi kegelapan abadi yang dirasakan langsung saat berada di setengah perjalanan susur gua.

Penyusuran baru selesai sekitar pukul 14.00 WIB. Pada pukul 15.00 WIB usai berbenah, seluruh peserta memulai perjalanan pulang dan sampai kembali di fakultas biologi UGM sekitar pukul 17.00 WIB.

Salah satu CAM XXVII, Muhammad Imam Kayyis saat ditanya bagaimana perasaannya saat menjelajah untuk pertama kali mengatakan, “Amazing. Dari sisi perjalan dan caving-nya juga seru. Ini pengalaman baru dari sisi safety dan juga pengetahuan gua”. Melalui pelaksanaan fun caving ini, diharapkan CAM XXVII dapat lebih memahami seluk beluk gua dan ilmu biospeleologi, bagaimana safety procedure serta penerapan manajemen perjalanan dan resiko yang dilakukan. Vivat et Floreat! [Penulis: Matalabiogama]

Dikru Keilmuan Arsitektur Lanskap Calon Seedling Kelompok Studi Arsitektur Taman (KSAT) 2024

Kegiatan MahasiswaRilis BeritaTajuk Minggu, 22 September 2024

Pada hari Sabtu, 07 September 2024, telah dilaksanakan kegiatan Diklat Ruang (Dikru) Arsitektur Lanskap Calon Seedling KSAT, yaitu salah satu rangkaian kegiatan Open Recruitment KSAT. Dalam rangkaian Open Recruitment KSAT diadakan Dikru dari masing-masing Sub-Divisi Keilmuan kepada Calon Anggota Baru KSAT 2024 (Calon Seedling). Pada Dikru Keilmuan pertama yaitu pematerian dasar Arsitektur Lanskap yang disampaikan Sub-Divisi Keilmuan Arsitektur Lanskap KSAT yang dilaksanakan secara luring di Ruang X Fakultas Biologi UGM. Kegiatan Dikru Keilmuan Arsitektur Lanskap bertujuan untuk memperkenalkan dasar-dasar Arsitektur Lanskap, beserta unsur-unsurnya kepada Calon Seedling KSAT.

 

 

Kegiatan Dikru Keilmuan Arsitektur Lanskap diawali dengan pembukaan dan doa oleh MC, yaitu Salma Farah Yumna dan Raissa Nanda Talitha (KSAT 2023). Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi pematerian yang disampaikan oleh Aufa Amila Nawafila (KSAT 2021) dan Ghefira Nur Fatimah (KSAT 2022) dari Sub-Divisi Keilmuan Arsitektur Lanskap. Materi yang disampaikan, meliputi pengertian arsitektur lanskap, peran biologi dalam arsitektur lanskap, ruang lingkup arsitektur lanskap, site/tapak, base map, tahap kerja, notasi desain, notasi tanaman, kepenulisan arsitektur, serta jenis-jenis taman berdasarkan fungsi dan style taman.

Setelah kegiatan pematerian selesai, Calon Seedling dibagi menjadi lima kelompok untuk mengerjakan penugasan outdoor dari masing-masing post pematerian. Penugasan outdoor untuk Calon Seedling yaitu menggambar simbol atau notasi-notasi pada taman yang ada di Fakultas Biologi secara bergantian ke tiap-tiap post yang disediakan (Tour de Faculty), antara lain taman samping Masjid Al Hayat Biologi, taman barat Biomart, taman Geografi, taman depan landmark Fakultas Geografi, dan taman belakang Auditorium Biologi Tropika. Setelah itu, Caseed dibimbing untuk berpindah tempat ke Lapangan Voli Fakultas Biologi UGM untuk melakukan games dan review pematerian yang telah dipelajari. Setelah selesai, kegiatan Dikru Arsitektur Lanskap KSAT ditutup dengan doa penutupan dan dokumentasi bersama.

Kegiatan Diklat Ruang Arsitektur Lanskap KSAT berjalan dengan lancar dan tepat waktu. Dengan terlaksananya Diklat Ruang Arsitektur Lanskap KSAT Biologi UGM, diharapkan Calon Seedling KSAT memiliki pemahaman dasar sekaligus dapat mempraktikan unsur-unsur Arsitektur Lanskap, serta dapat berdinamika bersama melalui rangkaian kegiatan diklat ruang yang akan dilaksanakan berikutnya. Selain itu, semoga KSAT dapat semakin mengakar kuat supaya Berakar Kokoh Menembus Peradaban sehingga dapat menjadi kelompok studi yang memiliki kebermanfaatan bagi lingkungan sekitar, akademisi, hingga ke masyarakat luas. [Penulis: Panitia Open Recruitment KSAT 2024]

Jadwal Ujian Tengah Semester Mata Kuliah Wajib Kurikulum (MKWK) Semester Gasal Tahun Akademik 2024/2025 Fakultas Filsafat UGM

AkademikMahasiswaPengumuman Jumat, 20 September 2024

Dengan hormat,

Bersama ini kami sampaikan Jadwal Ujian Tengah Semester Mata Kuliah Wajib Kurikulum (MKWK) Semester Gasal Tahun Akademik 2024/2025 Fakultas Filsafat UGM

Jadwal Ujian Tengah Semester Mata Kuliah Wajib Kurikulum (MKWK) Semester Gasal Tahun Akademik 20242025 Fakultas Filsafat UGM

Download

 

Penawaran Beasiswa Dato’ Low Tuck Kwong 2024

Beasiswa dan LowonganMahasiswaPengumuman Jumat, 20 September 2024

MANFAAT BEASISWA Beasiswa senilai Rp 4.200.000,00/semester untuk periode beasiswa Semester Gasal dan Genap 2024/2025 (2 semester)
KRITERIA PENERIMA BEASISWA
  1. Mahasiswa S1 aktif angkatan 2021, 2022, 2023
  2. IPK s.d. Semester Genap 2023/2024 minimal 2.75
  3. Tidak sedang menerima beasiswa lain pada periode Semester Gasal dan Genap 2024/2025
SYARAT BERKAS
  1. Transkrip nilai Semester Genap 2023/2024
  2. Formulir pengajuan beasiswa unduh di: https://biologi.ugm.ac.id/pelayanan-mahasiswa/
  3. Surat rekomendasi dari fakultas
  4. Surat Keterangan Tidak Mampu/ Kartu Tidak Mampu (KTM)/ Kartu Program Keluarga Harapan (PKH)/ Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), dan/atau surat keterangan/bukti penghasilan orang tua senilai bruto maksimal Rp 5.000.000,00/bulan

TAUTAN PENDAFTARAN   https://simaster.ugm.ac.id/

JADWAL ENDAFTARAN     Pendaftaran ditutup pada 27 September 2024

Informasi selengkapnya dapat dilihat di sini

Penawaran Beasiswa Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADik) Disabilitas 2024

Beasiswa dan LowonganBerita dan PengumumanMahasiswaPengumuman Kamis, 19 September 2024

Dengan hormat,

Bersama ini kami disampaikan informasi tentang Penawaran Beasiswa Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADik) Disabilitas 2024

KRITERIA PELAMAR BEASISWA
  1. Terdaftar dan aktif sebagai mahasiswa UGM program S1 semester 1 dan 3.
  2. Belum pernah mendapat Afirmasi Dikti atau KIPK.
  3. Terdaftar aktif akademik (PDDIKTI).
  4. Masuk dalam ragam penyandang disabilitas sebagai berikut:
  • Penyandang disabilitas fisik;
  • Penyandang disabilitas intelektual;
  • Penyandang disabilitas mental; dan/atau
  •  Penyandang disabilitas sensorik.
SYARAT BERKAS
  1. Formulir pengajuan beasiswa unduh di: https://biologi.ugm.ac.id/pelayanan-mahasiswa/
  2. Surat Pernyataan ADIK Disabilitas unduh di: https://biologi.ugm.ac.id/pelayanan-mahasiswa/
  3. Surat Rekomendasi dari Fakultas.
  4. Berkas penghasilan Orangtua.
  5. Kartu Keluarga
  6. KTP
  7. Menyertakan surat keterangan dari lembaga/profesi yang dinyatakan memiliki kompetensi dalam melakukan penilaian status penyandang disabilitas, contohnya antara lain:
  • dokter THT bagi gangguan pendengaran;
  • dokter mata/optician bagi gangguan penglihatan;
  • psikiater/psikolog bagi gangguan komunikasi, sosial, emosi, dan inteligensi oleh; dan/atau
  • ahli ortopedi/ahli pendidikan khusus bagi gangguan gerak.

Pedoman dapat diunduh melalui tautan https://ugm.id/pedomanadikdisabilitas24

1…2122232425…61

Akreditasi

Berita Terakhir

  • Sebagai Upaya Menjaga Mutu Pendidikan, Fakultas Biologi UGM Gelar Workshop Akademik
  • Laboratorium Genetika dan Pemuliaan Fakultas Biologi UGM Terima Praktik Kunjungan Lapangan dari Mahasiswa Program S2 Ilmu Laboratorium Klinis, Universitas Muhammadiyah Semarang
  • PkM Desa Mitra 2025: Edukasi Budidaya Vertikultur untuk Siswa SDN Pusmalang Kalurahan Wukirsari, Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman #2
  • Kolaborasi Mahasiswa Pascasarjana Biologi UGM dalam Youth Leadership Camp for Climate Crisis 2025 Pemuda Bergerak untuk Pangan Laut dan Aksi Iklim Berbasis Komunitas
  • SEMINAR HASIL PENELITIAN MAHASISWA PROGRAM DOKTOR BIOLOGI SEMESTER GENAP 2024/2025
Universitas Gadjah Mada

UNIVERSITAS GADJAH MADA

FAKULTAS BIOLOGI
Jalan Teknika Selatan, Sekip Utara,
Yogyakarta 55281
biologi-ugm@ugm.ac.id
Telepon/Fax: +62 (274) 580839

Tentang Kami

  • Sejarah
  • Organisasi
  • Staff
  • VISI, MISI & TUJUAN
  • Biodiversitas
  • Informasi Publik

KEMAHASISWAAN

  • Pelayanan Mahasiswa
  • Organisasi Mahasiswa
  • Pengajuan Kerja Praktik Lapangan
  • Izin Penelitian Lapangan

Akademik

  • Peraturan Akademik
  • Pengumuman Akademik

Survei Kepuasan Layanan

  • Survei Layanan Akademik
  • Survei Layanan KASDM
  • Survei Layanan P2MKSA
  • Survei Layanan Laboratiorum
  • Survei Layanan K5L dan Driver

Akreditasi

  • Image 1
  • Image 2
  • Image 3

© 2024 FAKULTAS BIOLOGI UNIVERSITAS GADJAH MADA

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY