Pada tanggal 8 Juli 2023, Evaluasi Tengah Tahun (ETT) telah berlangsung sebagai penanda setengah periode kepengurusan Kabinet Laskar Aswattha BEM Fakultas Biologi UGM dan Parlemen Cakra Optima SEMA Fakultas Biologi UGM. ETT ini melibatkan presentasi program kerja yang telah berhasil dilaksanakan oleh kedua lembaga tersebut. Selain ETT, dilaksanakan juga kegiatan Pengawasan Perencanaan, Pelaksanaan, dan Pelaporan (PPPK) Biosphere #6. Acara ini diselenggarakan secara daring melalui platform Zoom Meeting, dan dimulai pukul 09.30 WIB.
Acara dimulai dengan pembukaan oleh Irenna Sheva Zahrani sebagai pembawa acara, diikuti dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Kemudian, Ketua BEM, Fathur Syahrian Ramadhani, memberikan sambutan, diikuti oleh sambutan dari Ketua SEMA, Aqil Muhammad Hafiz. Dilanjutkan dengan presentasi oleh BEM, Biosphere, dan SEMA mengenai program kerja yang telah dilaksanakan. Setiap presentasi diakhiri dengan sesi tanya jawab dan tanggapan terhadap program kerja dari ketiganya. Kemudian acara tersebut ditutup dengan sesi foto bersama.
Pada acara tersebut, Ketua BEM dan kepala setiap departemen dari BEM menjelaskan tentang program kerja yang telah dilaksanakan, baik yang terencana maupun yang tidak terencana, secara bergantian diawali oleh Ketua BEM dan 12 departemen lainnya. Setiap kepala departemen memberikan evaluasi yang baik terhadap program kerjanya. Ketua KOMISI II SEMA dan beberapa Staf Ahli dan Staf Muda memberikan komentar, kritik, saran, dan apresiasi untuk setiap departemen yang menjadi tanggung jawabnya pada sesi tanya jawab. Salah satu saran utama yang diberikan adalah perbaikan jadwal program kerja agar tidak bertabrakan atau dilaksanakan secara mendadak, terutama untuk program kerja yang ditujukan bagi KMFB, agar dapat disampaikan dengan baik. Berdasarkan penilaian program kerja yang dilakukan oleh Komisi II selama setengah periode ini, Komisi 2 menetapkan Departemen Sosial Masyarakat sebagai departemen terbaik dan menetapkan BaBe (Belajar Bareng) sebagai program kerja terbaik dari Departemen Pengembangan Keilmuan. Berkat pencapaian tersebut, Komisi II memberikan apresiasi berupa sertifikat.
Setelah ketua dan seluruh kepala departemen BEM menyampaikan presentasinya, kegiatan dilanjutkan dengan presentasi oleh Biosphere #6, yang diwakili oleh Edo M. T., selaku ketua Biosphere #6. Pada sesi tanya jawab, Ketua SEMA, Aqil Muhammad Hafiz menyampaikan saran kepada Biosphere agar kedepannya dalam pengajuan proposal dan LPJ ke fakultas waktunya lebih disesuaikan dengan timeline. Ketua Biosphere #6 menerima saran tersebut dan akan dijadikan perbaikan untuk kedepannya.
Parlemen Cakra Optima juga memaparkan hasil kerjanya dengan baik oleh Sekretaris, Komisi I, Komisi II, Komisi III, Badan Anggaran, Biro Media dan Jaringan, dan Badan Kehormatan Senat. Terdapat kesalahan penilaian BEM oleh SEMA yang diunggah pada akun Instagram SEMA, di mana ada ketidaksesuaian antara program kerja dan departemennya. Evaluasi oleh BEM ini sudah di cek ulang dan diperbaiki oleh SEMA.
Diharapkan bahwa hasil dari Evaluasi Tengah Tahun (ETT) dan Pengawasan Perencanaan, Pelaksanaan, dan Pelaporan (PPPK) Biosphere #6 2033 ini dapat digunakan sebagai bahan evaluasi bagi semua departemen, komisi, badan, biro, dan Biosphere dalam melaksanakan program kerja kedepannya. Acara ETT dan PPPK Biosphere #6 2023 berakhir pada pukul 16.30 dengan sesi penutupan yang melibatkan pengambilan foto bersama secara daring. [Penulis: SEMA]