Sebagai bagian dari Asean University Network (AUN) yang merupakan jejaring universitas di Kawasan ASEAN, Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada turut melanjutkan partisipasinya dalam salah satu kegiatan yang diadakan oleh AUN yaitu AUN-EEC (Ecological Education and Culture) General Assembly, sebagai kelanjutan dari AUN-EEC First Round Meeting yang dihadiri oleh Dekan Fakultas Biologi UGM, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc., pada tahun 2019 di Filipina. AUN-EEC merupakan salah satu agenda AUN yang dirancang dalam bentuk edukasi dan budaya yang ditujukan untuk mengedukasi generasi muda ASEAN untuk memiliki pola pikir yang sustainable terhadap biodiversitas dan lingkungan.
Pada AUN-EEC General Assembly 2023 yang diselenggarakan secara virtual dengan host Ateneo de Manila University, Filipina pada tanggal 26 April 2023, sebanyak 22 perwakilan dari 30 universitas anggota turut hadir, diantaranya 2 (dua) dosen sebagai perwakilan Fakultas Biologi UGM yaitu Sari Darmasiwi, S.Si., M. Biotech., Ph.D. dan Nurindah Septriani, S.Si., M.Sc., Ph.D.
Dalam pertemuan tersebut diawali dengan paparan oleh AUN EEC Secretariate, Emmanuel Delocado, yang menyampaikan beberapa teasers agenda utama AUN-EEC 2023 diantaranya AUN-EEC Conference “Communing and Reconciling with Nature” yang rencananya akan diadakan pada 16 Agustus 2023, dilanjutkan dengan AUN-EEC Workshop “Individual Commitments for Ecosystem Restoration and Reconciliation” pada 11 Oktober 2023. Sasaran peserta kedua acara tersebut adalah seluruh dosen, mahasiswa, dan peneliti yang berasal dari universitas anggota.
Acara kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan pertukaran informasi mengenai agenda dari masing-masing institusi anggota terkait edukasi dalam biodiversitas dan lingkungan selama tahun 2023 yang dapat disupport oleh AUN-EEC. Dalam hal ini, Fakultas Biologi UGM mensosialisasikan International Summer Course on Tropical Biodiversity and Sustainable Development yang rencananya akan diselenggarakan pada bulan Juli 2023.
Acara ini ditutup oleh Executive Director AUN-EEC, Maria A.C. Cuyegkeng yang mengajak dan mengembangkan jejaring universitas yang berafiliasi dengan AUN agar dapat bekerjasama mewujudkan misi mengedukasi generasi muda untuk melestarikan lingkungan dan memberikan kontribusi untuk komunitas (SD)