Pada hari ini jum’at (10/2/2023) Fakultas Biologi UGM menerima kunjungan dari Fakultas Sains dan Teknologi UIN Walisongo Semarang, tamu yang hadir dari UIN Walisongo Semarang diantaranya Dekan, Dr. H. Ismail, M.Ag., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerja Sama dan Alumni, Dr. Hj. Nur Khasanah, M.Kes.,beberapa staf pengajar, dan ada satu alumni dari Fakultas Biologi yaitu Ibu Tara. kunjungan diterima di Ruang Sidang KPTU lantai 2, diterima oleh Dekan Fakultas Biologi, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc., Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerja Sama dan Alumni, Dr. Eko Agus Suyono, M.App.Sc., Wakil dekan Bidang Keuangan Aset dan SDM, Dr. Niken Satuti Nur Hadayani, Kepala Departemen, Dr. Slamet Widiyanto, S.Si., M.Sc., Sekretaris Departemen, Abdul Razaq Chasani, S.Si., M.Si., Kepala Prodi S1, Sukirno, S.Si., M.Sc., Ph.D., Kepala Prodi S3, Dr. Bambang Retnoaji, S.Si., M.Sc.,
Pertemuan pada hari ini adalah untuk mempererat hubungan antara Fakultas Biologi UGM dan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Walisongo dengan ditandatangani sebuah Perjanjian Kerja Sama (PKS) terutama dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Walisongo ingin belajar benyak kepada Fakultas Biologi UGM, karena Fakultas Biologi UGM adalah fakultas biologi tertua di indonesia yang mempunyai prestasi di dalam negeri maupun luar negeri, serta telah terakreditasi ASIIN. Kolaborasi yang pernah dilakukkan dengan Fakultas Biologi UGM diantarnya seminar, workshop, pengiriman study S2, dan akan merencanakan kegiatan pertukaran mahasiswa, pendampingan penelitian, dan MBKM.
Sementara itu Dekan Fakultas Biologi UGM mengungkapkan sangat senang dan berterimakasih atas kerja sama yang pernah dilaksanakan, semoga kedepannya kerja sama ini akan memberikan dampak positif bagi kedua belah pihak. Pada bulan oktober tahun 2017, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.SC pernah menghadiri undangan dari UIN Walisongo Semarang untuk menjadi narasumber seminar. Sementara ini, alhamdulillah sudah ada 11 UIN yg menjalin kerja sama dengan Fakultas Biologi UGM, diantaranya UIN Maulana Malik Ibrahim, UIN Alauddin Makassar, UIN Sunan Kalijogo, UIN Sunan Gunung Djati, UIN Sultan Maulana Hasanuddin, dan UIN Sulthan Thaha Saifuddin