Pada hari Jumat, 16 Agustus 2024 telah dilaksanakan Momen BEM Berbagi Skill (MOBIL) #1 yang diselenggarakan oleh BEM Biologi Kabinet Padma Birawa. Acara dilaksanakan pada pukul 16.00 WIB di Ruang 1 Gedung B Fakultas Biologi yang dipandu oleh dua orang MC, yaitu Aditya Latiful Azis dan Rima Arvisya Natania Putri dengan peserta yang hadir sebanyak 40 staf muda BEM Biologi. Narasumber pertama yang mengisi acara ini adalah Lara Ayu Oktaviani dan narasumber kedua yang mengisi acara ini adalah Aghniya Faza Kencana dan Firchamy Vuqi Aulia. Acara MOBIL #1 kali ini bertemakan “Synergy in Action : Achieving More Together” yang membahas dua topik utama. Acara dibuka dengan doa kemudian dilanjutkan sambutan dari Koordinator Lapangan, yaitu Achmad Nadhmi Arfa. Lalu, masuk dalam acara inti yaitu sesi seminar.
Pada sesi seminar, narasumber pertama menyampaikan wawasan terkait dengan komunikasi efektif, time management, profesionalisme kerja, dan manajemen konflik. Sesi pematerian dilaksanakan secara interaktif dengan memanfaatkan media mentimeter untuk memantik keaktifan peserta serta metode “memori tulis” supaya peserta dapat fokus terhadap materi yang disampaikan. Kemudian, dilanjutkan dengan sesi materi kedua yang membahas pentingnya analisis SWOT dan peranannya dalam berorganisasi. Sesi pematerian berlangsung dengan lancar dan peserta memperhatikan penuh pematerian yang diberikan. Setelah itu, dilakukan pemberian kenang-kenangan untuk narasumber dan dokumentasi bersama narasumber. Acara berjalan dengan baik dan selesai pukul 19.30 WIB. Diharapkan dengan adanya acara MOBIL #1 ini dapat memberikan insight baru serta skills yang lebih matang untuk diimplementasikan dalam berdinamika di BEM Biologi bagi seluruh staf muda BEM Biologi Kabinet Padma Birawa. [Penulis: BEM]