Sabtu–Minggu (18—19/5/24) Fakultas Biologi UGM menyelenggarakan pelatihan bagi Buddy Counselor tahun 2024. Buddy Counselor atau konselor sejawat ini adalah para mahasiswa yang terpilih melalui seleksi oleh Tim Kesehatan Mental Fakultas Biologi UGM pada rekrutmen yang dilaksanakan pada 12—16 Februari 2024, dan bertugas memberikan dukungan emosional dan konseling yang memadai kepada sesama mahasiswa yang membutuhkan. Buddy Counselor sendiri dibentuk untuk membantu mewujudkan UGM sebagai Health Promoting University (HPU) yang difokuskan pada tema Kesehatan Mental dan Toleransi Nol Kekerasan, Perundungan, dan Pelecehan yang menjadi prioritas penyelenggaraan kegiatan HPU UGM. Untuk tahun 2024 ini, para Buddy Counselor juga ditugaskan mendampingi masing-masing 10 mahasiswa baru saat pelaksanaan PPSMB.
Kegiatan pelatihan selama 2 hari ini dilaksanakan di Fakultas Biologi UGM dan di Kaliurang. Kegiatan sesi I yang diadakan di Auditorium Fakultas Biologi UGM diawali dengan sambutan dari Dekan Fakultas Biologi UGM, Prof. Dr. Budi S. Daryono, M.Agr.Sc. Dalam sambutannya Prof. Budi menyatakan bahwa kegiatan pelatihan ini merupakan aktivitas yang baik. Buddy adalah tugas yang mulia, yang telah terpilih patut bersyukur karena tidak semua mendapat kesempatan ini. Tugas para Buddy untuk dapat ikut mewujudkan kesehatan mental dan fisik yang balance. Sesuai dengan tema pelatihan, Be a Listener, Understand Better, Buddy harus dapat menjadi pendengar yang baik. Sama dengan menunggu, menjadi pendengar juga membutuhkan kesabaran. Jika berani menunggu, manusia akan mendapatkan kesuksesan. Di akhir sambutannya, Prof. Budi menyampaikan akan ada penghargaan bagi Buddy Counselor yang berprestasi. “Akan ada penghargaan bagi Buddy terbaik saat upacara Dies nanti, the best of bestie” tutup Bapak Dekan. Setelah menyampaikan sambutan, Bapak Dekan sekaligus meresmikan Buddy Counselor Fakultas Biologi UGM tahun 2024 yang ditandai dengan pemberian jaket oleh Bapak Dekan kepada salah satu anggota Buddy Counselor.
Selanjutnya penyampaian materi I, Toleransi Nol Kekerasan, Perundungan, dan Pelecehan oleh Sri Wiyanti Eddyono, S.H.,LL.M.(HR)., Ph.D. atau yang biasa dipanggil dengan Bu Iyik. Bu Iyik adalah Dosen di Fakultas Hukum UGM yang menjabat sebagai Ketua POKJA Zero-Tolerance Bullying, Violence and Harrasment HPU UGM, dan juga sebagai Ketua Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) UGM. Dalam materinya, Bu Iyik menyampaikan poin-poin:
• Pengenalan isu tiga isu besar dalam Perguruan Tinggi
• Respon negara terhadap isu besar
• Respon UGM terhadap Perundungan dan Kekerasan, khususnya Kekerasan Seksual
• Tata cara penanganan Kekerasan Seksual dan Perundungan
Selain penyampaian materi, peserta juga diajak belajar menyelesaikan kasus-kasus kekerasan yang terjadi di UGM, dan diikuti dengan sangat antusias oleh semua peserta.
Materi II Kesehatan Mental disampaikan di meeting room Wisma Pesanggrahan PU, Kaliurang. Materi ini disampaikan oleh Psikolog Fakultas Biologi UGM, Yudhistira Adi Perdana, M.Psi. Psikolog. Mas Yudhis memberikan ilmu bagaimana para Buddy Counselor nanti dalam menangani counselee, dari cara mendengarkan, bertanya, sampai memberikan saran.
Setelah peserta diberi waktu untuk istirahat, malamnya diadakan diskusi membahas program kerja yang akan dilaksanakan selama 1 tahun. Peserta dibagi 2 kelompok dan masing-masing kelompok harus mempresentasikan hasil diskusinya untuk kemudian dirangkum oleh Tim Kesehatan Mental yang terdiri dari Psikolog, Yudhistira Adi Perdana, M.Psi., para Dosen Konselor yaitu Dwi Umi Siswanti, S.Si.,M.Sc. Dr. Dwi Sendi Priyono, S.Si., M.Si., dan Dr.rer.nat. Abdul Rahman Siregar, M.Biotech. serta PIC HPU Fakultas Biologi UGM, Titin Fauziah, S.E., M.B.A. Menutup kegiatan pelatihan, diadakan acara untuk membangun keakraban dengan menyalakan api unggun dan saling bertukar kado antar peserta. Paginya, Minggu 19/5/24 semua peserta mengikuti trekking dengan rute sekitar Kaliurang.
Acara pelatihan ini merupakan upaya Fakultas Biologi UGM dalam rangka mendukung Suistainable Development Goals (SDGs): Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan, Perdamaian, Keadilan, dan Kelembagaan yang Kuat.
”Bunga mawar mekar sejak kemarin, Tumbuhnya di samping pohon kelor.
Selamat datang wahai para hadirin, dalam Persemian dan Pelatihan Buddy Counselor”