Senin (17/3/25) yang bertepatan juga dengan malam Nuzulul Qur’an, Fakultas Biologi UGM menyelenggarakan pengajian di bulan Ramadan. Pengajian yang merupakan salah satu kegiatan rutin kali ini mengambil tema “Meraih Syafaat Al Qur’an di Bulan Ramadan” dengan penceramah dr. Veby Novri Yendri, Sp.THTBKL. Pengajian yang bertempat di Masjid Al Hayat ini dihadiri oleh segenap Dosen, Tenaga Kependidikan, Pengurus Dharma Wanita Persatuan, dan perwakilan Mahasiswa.
Acara dibuka dengan diperdengarkan bacaan Kalam Ilahi yang dilantunkan oleh mahasiswa Fakultas Biologi UGM, Abdullah Zhafran Aly Bamsyah. Seluruh peserta menyimak dengan khusyu’ lantunan ayat-ayat Al Qur’an yang dibacakan dengan sangat merdu diiringi suara gemericik air hujan.
Selanjutnya disampaikan sambutan Dekan Fakultas Biologi UGM, Prof. Dr. Budi S. Daryono, M.Agr.Sc. Prof. Budi menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran ustadz dr. Feby serta segenap hadirin yang telah meluangkan waktunya untuk menghadiri pengajian pada sore ini walaupun turun hujan. “Hujan adalah makhluk ciptaan Allah yang sangat taat, ketika disuruh turun maka turunlah hujan”. Lebih lanjut Prof. Budi menyampaikan bahwa setiap 1 tahun sekali Fakultas Biologi menyelenggarakan pengajian di bulan Ramadan, di samping para mahasiswa yang tergabung dalam Jamaah Mahasiswa Muslim Biologi (JMMB) juga mengadakan pengajian dan buka bersama setiap sore yang diberi nama program Radiologi, singkatan dari Ramadan di Biologi. Pengajian dan kegiatan-kegiatan bersama yang lain merupakan upaya kita untuk mempererat silaturahim. “Ukhuwah harus tetap dijaga, yaitu dengan cara kita menyelenggarakan kajian atau pertemuan-pertemuan. Semoga Ramadan kali ini benar-benar membawa berkah untuk kita semua” tutup Prof. Budi.
Selanjutnya diserahkan bingkisan dari Dharma Wanita Persatuan Fakultas Biologi kepada perwakilan Staf Kebersihan dan Staf Keamanan. Penyerahan bingkisan dilakukan oleh Ketua Dharma Wanita, Ibu Nur Puji Mumpuni, S.Si., M.Kes. kepada Ibu Maria sebagai perwakilan dari Staf Kebersihan dan kepada Bapak Hermawan sebagai perwakilan dari Staf Keamanan.
Memasuki acara inti pengajian, penceramah kali ini dr. Veby Novri Yendri, Sp.THTBKL. Beliau adalah ustadz yang juga seorang Dosen di Universitas Islam Indonesia (UII) dan dokter di RS. JIH Yogyakarta. Dalam ceramahnya, ustadz Feby menyampaikan di antara 12 bulan yang dikenalkan pada kita ternyata hanya ada 1 bulan saja yg termaktub dalam Al Qur’an yaitu bulan Ramadan. Di bulan Ramadan juga Allah menurunkan Al Qur’an, yang bertepatan dengan malam yang mulia dan penuh keberkahan yaitu malam Lailatul Qadar. Dikatakan Rasul bahwa sebaik-baik kalian adalah yang mau belajar, membaca, memahami, dan mengamalkan Al Qur’an. Besuk kita akan dikumpulkan di padang mahsar dengan membawa amalan masing-masing. Bagaimana saat kita dibangkitkan dari kubur dan dikumpulkan di padang mahsar dengan bersahabatkan Al Qur’an. “Ramadan ini kesempatan kita untuk memotivasi diri kita untuk mendapatkan syafaat dari Al Qur’an. Jadilah sebaik-baik umat yang dikatakan Rasul, yaitu yang senang membaca Al Qur’an” tutup ustadz dr. Veby.
Pengajian ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh ustadz dr. Veby Novri Yendri, Sp.THTBKL. dan dilanjutkan berbuka dengan takjil yang telah disediakan oleh panitia. Sholat maghrib dilaksanakan secara berjamaah oleh semua hadirin, dan selanjutnya hadirin disilakan untuk menikmati hidangan makan yang telah disediakan.
Kegiatan pengajian yang dilaksanakan rutin setiap tahun ini merupakan upaya Fakultas Biologi UGM dalam rangka mendukung Suistainable Development Goals (SDGs): Mengakhiri Kelaparan, Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan, Perdamaian, Keadilan, dan Kelembagaan yang Kuat.