Dalam rangka kelanjutan pelaksanaan kegiatan penelitian MBKM tahun 2023 yang berjudul “Analisis pertumbuhan, biomassa karbon, pembungaan dan kandungan hormon pada propagul Rhizopora mucronata Lamk. di Hutan Konservasi Mangrove, Pantai Baros, Bantul, telah dilakukan beberapa aktivitas lapangan maupun laboratorium oleh mahasiswa yang terlibat yaitu Muhammad Rafie (20/461062/BI/10613), Halimatur Rosyida (20/458282/BI/10515), Luthfi Azizatul Ulya (20/458294/BI/10527), Tsabitah Putri Asmalda (20/458322/BI/10555), Azzah Fauziyatul Hana (20/461026/BI/10577), Septiana Tri Utami (20/461086/BI/10637). Aktivitas penelitian ini diketuai oleh Prof. Dr. Kumala Dewi MSc.St. dan didukung oleh mitra dari BRIN yaitu Prof. Dr. Liliana Baskorowati S.Hut. M.P.
Kegiatan MBKM penelitian semester gasal 2023/2024 diawali dengan pertemuan secara online dengan mitra BRIN yaitu Prof. Dr. Liliana Baskorowati S.Hut. M.P. pada tanggal 25 Agustus 2023. Dalam pertemuan tersebut dibahas mengenai apa yang harus dipersiapkan untuk pengambilan sampel selanjutnya dan persiapan pembuatan paper untuk keluaran publikasi dalam jurnal. Kegiatan berikutnya yaitu diskusi pada tanggal 27 September 2023 di Laboratorium Fisiologi Tumbuhan Fakultas Biologi. Dalam kegiatan ini mahasiswa bersama dosen pembimbing dan mitra membahas mengenai abstrak hasil penelitian yang berjudul “Carbon sequestration potency of Rhizophora mucronata Lamk. in mangrove conservation forest, Baros Beach, Bantul, “2nd International Conference on Nature-Based Solution in Climate Change Resilience” yang diselengggarakan oleh kolaborasi Pertamina Foundation dengan Universitas Pertamina, dan akan diselenggarakan pada tanggal 24 November 2023 di Graha Pertamina, Jakarta. Dari kegiatan penulisan full paper ini mahasiswa telah belajar cara menghitung potensi serapan karbon oleh R. mucronata yang ada di hutan konservasi Pantai Baros, selain itu mahasiswa juga telah berlatih untuk menganalisis hubungan antara salinitas serta pH substrat dengan pertumbuhan dan kapasitas penyerapan karbondioksida serta biomassa pada R. mucronata.
Kegiatan lapangan telah dilakukan pada tanggal 28 September 2023 yang di dampingi pengelola kawasan konservasi (Sdr. Muhammad Sidiq Nurcholis). Dalam kegiatan ini mahasiswa mengambil sampel daun dan akar pada 5 titik Petak Ukur (PU). Daun yang diambil adalah daun yang terkena matahari dan yang tidak terkena matahari, selanjutnya telah dilakukan pengukuran kadar klorofil secara langsung di lapangan menggunakan klorofil meter. Selain itu uji klorofil juga dilakukan dengan metode ekstraksi daun dan pengukuran absorbansi ekstrak daun dengan spektrofotometer. Dari kedua pengukuran ini mahasiswa dapat mengevaluasi dan membandingkan akurasi pengukuran klorofil antara metode tanpa destruksi (dengan alat klorofil meter) dan dengan destruksi (menggunakan spektrofotometer). Selain uji klorofil telah dilakukan juga pengamatan jumlah stomata daun R. mucronata dari daun yang terpapar langsung sinar matahari dan daun yang ternaungi. Proses ekstraksi propagul juga sudah dilakukan dan sampel sudah di kirim untuk uji kandungan hormon. Dari kegiatan penelitian ini mahasiswa memperoleh pengalaman mengamati tanaman R.mucronata di hutan baros, mengevaluasi kaitan antara kondisi lingkungan dan pertumbuhan serta kemampuan tanaman mangrove dalam penyerapan karbondioksida. Diharapkan dari pengalaman ini mahasiswa memiliki tambahan ilmu yang bermanfaat untuk berpartisipadi dalam berbagai kegiatan terkait mitigasi perubahan iklim global.