Yogyakarta, 22-23 Februari 2024 – Fakultas Biologi berkolaborasi dengan Fakultas Farmasi dan Fakultas Kedokteran, Keperawatan, dan Kesehatan Masyarakat Universitas Gadjah Mada menerima kunjungan Prof. Dr. Herman Spaink dari Leiden University the Netherland dan sebagai Adjunct Professor Fakultas Biologi UGM dan Dr. Christopher James Hall dari Auckland University New Zealand. Kunjungan tersebut merupakan tindak lanjut kerja sama Joint Research Center and Expertise dalam pengembangan zebrafish sebagai hewan model penelitian kolaborasi Leiden University dengan tiga fakultas di UGM tersebut. Prof. Herman dan Dr. Chris menyambangi stasiun riset zebrafish di Laboratorium Pusat Penelitian Terpadu (LPPT) Universitas Gadjah Mada, sebelum bertolak ke Bali untuk mengikuti Asian Conference on Fish Models for Disease Tahun 2024.
Pengembangan zebrafish sebagai hewan model penelitian telah menjadi salah satu riset fokut di Universitas Gadjah Mada beberapa tahun terakhir. Aplikasinya sebagai hewal model untuk studi penyakit diantaranya diabetes, tuberculosis, dan sebagainya diharapkan dapat mengakselerasi riset-riset di Indonesia. Fakultas Biologi turut berperan dalam kerja sama tersebut berkolaborasi dengan peneliti lainnya di Universitas Gadjah Mada maupun mitra dari Leiden University.
Kunjungan Prof. Herman dan Dr. Chris akan disusul dengan workshop gene editing of zebrafish embryo hingga sekuensing yang akan berlangsung awal Maret nanti. Kegiatan tersebut diharapkan dapat mengakselerasi skill dari para peneliti UGM, khususnya dalam penelitian hewan model khusunya zebra fish untuk studi penyakit ini.
Dr. Eko Agus Suyono, M.App.Sc. selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerjasama dan Alumni, Fakultas Biologi UGM menyampaikan bahwa agenda tersebut tersebut adalah tindak lanjut kolaborasi antara Fakultas Biologi UGM dengan Faculty of Science Leiden University dan merupakan bagian dari aktifitas Prof. Herman Spaink sebagai Adjunct Professor Fakultas Biologi UGM. Selanjutnya, Kerja sama tersebut turut menunjukkan komitmen Fakultas Biologi untuk memperluas koneksi dan kerja sama dengan berbagai mitra untuk peningkatan kualitas pendidikan, sejalan dengan dukungannya terhadap Sustainable Development Goals untuk peningkatan pendidikan dan perluasan kerja sama (SDG 4 dan 17), dan tentunya peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat yang lebih baik melalui riset-riset terbarukan (SDG 3).