Keluarga Mahasiswa Pascasarjana (KMP) Biologi UGM melalui Divisi Sosial Masyarakat resmi berpartisipasi dalam kegiatan KMP Mengajar yang berbasis pengabdian masyarakat di Kampung Jogoyudan, Kota Yogyakarta. Program ini dijalankan mulai 24 September hingga 28 November 2025, bekerja sama dengan yayasan Rumah Anak Pintar Indonesia (RAPI) dan Keluarga Mahasiswa Kristen Pascasarjana UGM (KMK Ps UGM) yang sudah membersamai kegiatan belajar mengajar di Joguyudan sejak kurang lebih 9 tahun berjalan.
Kampung Jogoyudan merupakan kawasan padat penduduk dengan mayoritas masyarakat berasal dari kalangan ekonomi kurang mampu. Banyak anak di wilayah ini yang mengalami keterbatasan akses pembelajaran dan kurang memiliki kepercayaan diri untuk bermimpi dan bersaing. Melihat kondisi tersebut, KMP Biologi UGM berkomitmen turrut hadir melalui kegiatan pendampingan rutin sebanyak dua kali setiap bulan, setiap hari Rabu pukul 18.00 sampai selesai. Setiap sesi berlangsung sekitar dua jam, berfokus pada membantu anak-anak usia sekolah dasar hingga sekolah menengah pertama memahami kembali materi-materi dasar yang telah diajarkan di sekolah. Untuk menjaga kenyamanan proses belajar di rumah warga yang menjadi tempat kegiatan, jumlah volunteer dibatasi maksimal 12 orang setiap sesi.
Pada 28 November 2025, KMP Biologi UGM, KMK Ps UGM, dan Rumah Anak Pintar Indonesia mengadakan gathering penutup semester bersama 20 anak di Jogoyudan. Kegiatan diawali dengan sosialisasi hidup bersih dan sehat serta praktik mencuci tangan yang benar yang dibawakan oleh dr. Robertha Andreani. Edukasi ini disambut antusias oleh anak-anak, dilanjutkan dengan kuis, pembagian hadiah, serta games singkat. Melihat tingginya minat anak-anak terhadap pembelajaran bahasa Inggris, para volunteer juga membagikan flash card kosakata bahasa Inggris dan stiker motivasi untuk mendukung semangat belajar mereka.
Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Umum KMP Biologi UGM, Wakil Ketua Umum KMK Ps UGM, dan perwakilan dari Rumah Anak Pintar Indonesia, Kak Carol. Dalam sambutannya, Kak Carol menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kehadiran serta dedikasi para volunteer yang selama satu semester setia mendampingi anak-anak Jogoyudan untuk belajar, mengembangkan mimpi, dan membangun masa depan yang lebih baik.
Gathering ditutup dengan perayaan ulang tahun anak-anak yang lahir di bulan November, dilanjutkan dengan makan bersama, dan diakhiri dengan kepulangan volunteer setelah menghabiskan waktu penuh kebersamaan.
Melalui kegiatan KMP Mengajar, KMP Biologi UGM menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan dukungan pendidikan. Program ini diharapkan dapat menjadi ruang yang mendorong tumbuhnya kepercayaan diri, motivasi belajar, dan semangat meraih mimpi bagi adik-adik di Jogoyudan.








