Yogyakarta, Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali merayakan Dies Natalis ke-69 dengan rangkaian acara Tasyakuran yang digelar meriah pada hari Kamis, 19 September 2024, di Auditorium Biologi Tropika. Acara ini diselenggarakan setelah sesi Rapat Terbuka Senat Fakultas Biologi UGM yang telah berlangsung pada pagi harinya. Rapat terbuka tersebut menjadi bagian dari perayaan resmi Dies Natalis sebelum dilanjutkan dengan acara tasyakuran pada siang hari.
Acara tasyakuran berlangsung penuh kehangatan dan dihadiri oleh pimpinan fakultas, para dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, Dharma Wanita Persatuan Unit Fakultas Biologi serta tamu undangan. Pembukaan acara dipandu oleh Asrindon, S.I.Kom. dan Annisa Mawarni, S.Si., yang menghidupkan suasana dengan gaya penuh canda.
Dekan Fakultas Biologi UGM, Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc., memberikan sambutan dengan berfokus mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus dan civitas Fakultas Biologi. “Tidak semua lembaga pendidikan bisa sampai hingga 69 tahun, sehingga kita patut bersyukur karena sampai saat ini Fakultas yang kita cintai ini masih eksis dan masih terus berkembang,” ucap Prof. Budi.
Setelah itu, prosesi potong tumpeng dilakukan oleh Ketua Senat, didampingi Dekan dan Wakil Dekan, dengan potongan tumpeng pertama diberikan kepada dosen termuda Fakultas Biologi, Aryo Seto Pandu Wiranto, S.Si., M.Sc., dan potongan tumpeng kedua diberikan kepada Ketua Dies Natalis ke-69 Bapak Abdul Razaq Chasani, S.Si., M.Sc., Ph.D.
Selain prosesi tumpeng, acara tasyakuran diisi dengan berbagai hiburan dari dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Penampilan Mefi yang merupakan maskot Biologi, Bio Line Dance dengan lagu “Kupu-Kupu”, puisi dari Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono,M.Agr.Sc. yang berjudul 3K+69, persembahan lagu oleh Fani Sukria dan Kalleb William serta flash mop Gugur Gunung turut meramaikan suasana.
Selain prosesi tumpeng, acara tasyakuran diisi dengan berbagai hiburan dari dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Penampilan Mefi yang merupakan maskot Biologi, Bio Line Dance dengan lagu “Kupu-Kupu”, puisi dari Prof. Dr. Budi Setiadi Daryono,M.Agr.Sc. yang berjudul 3K+69, persembahan lagu oleh Fani Sukria dan Kalleb William serta flash mop Gugur Gunung turut meramaikan suasana.
Setelah sesi hiburan, acara dilanjutkan dengan pemberian kenang-kenangan kepada Dosen dan Tenaga Kependidikan purna karya pada tahun 2024, yaitu untuk Dr. Siti Sumarmi, Slamet Riyadi, Haryanto, dan Harjana.
Fakultas Biologi UGM juga memberikan penghargaan kepada tenaga kependidikan terbaik tahun 2024, di antaranya Siti Nur Haidah, S.E. (Administrasi), Yuni Hartati (Laboratorium), Maria (Kebersihan dan Lingkungan), serta Dwi Ristanto (K5L). Penghargaan mahasiswa berprestasi dari program sarjana dan pascasarjana juga turut diumumkan, yaitu Ridho Nur Alam (Program Sarjana Kategori Akademik), Maidira Marsa (Program Sarjana Kategori Olahraga), Kheysa Alvina Handayani (Program Sarjana Kategori Seni), dan Aryan Mustamin (Program Pascasarjana Kategori Akademik).
Dalam sesi selanjutnya, sebagai bentuk komitmen lingkungan, Fakultas Biologi menyerahkan tumbler secara simbolis yang nantinya akan dibagikan kepada seluruh mahasiswa baru angkatan 2024 dalam kampanye pengurangan sampah plastik di lingkungan kampus. Dilakukan juga penyerahan Bantuan Pendidikan dari Dharma Wanita Persatuan Unit Fakultas Biologi UGM untuk 8 mahasiswa yang telah diseleksi oleh tim Akademik atas persetujuan Dekan.
Acara ditutup dengan sesi pengundian doorprize, yang semakin memeriahkan suasana tasyakuran. Selain dari Fakultas Biologi sendiri, doorprize juga berasal dari CV. Tri Mitra Jaya, CV. Asih Manunggal, PT. Diastika Biotekindo, BPR Bank Bantul (Perseroda), serta WK Group. Tasyakuran Dies Natalis ke-69 Fakultas Biologi UGM berakhir dengan harapan agar fakultas terus berkarya, berinovasi, dan semakin mendunia.
Selamat Ulang Tahun ke-69 Fakultas Biologi UGM!